Suara.com - Ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menjadi wakil kedua Indonesia yang lolos ke babak semifinal Thailand Open 2023 setelah diawali pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Jumat (2/6/2023).
Bagas/Fikri memastikan kemajuan langkah mereka berkat kemenangan atas Lu Ching Yao/Yang Po Han pada babak perempat final, yang berakhir dengan skor 21-18, 19-21, 21-17 di Bangkok.
"Syukur alhamdulillah lagi bisa menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan tanpa cedera. Pertandingan tadi kami bisa bermain dengan baik," kata Fikri melalui keterangan resmi PP PBSI di Jakarta seperti dimuat Antara.
Ganda putra asal Taiwan itu menjadi lawan yang cukup sulit ditaklukkan duo Indonesia. Meski sudah bertemu sebelumnya dan sempat mempelajari strategi lawan, namun Bagas/Fikri dipaksa bermain rubber game.
Bagas/Fikri menyiapkan fokus dan antisipasi yang baik agar tidak terus menerus didera serangan Lu/Yang.
"Kami sudah pernah bertemu sebelumnya jadi kami sudah pelajari permainan mereka. Sudah langsung siap saat masuk lapangan, fokus dan antisipasinya prima," Bagas menceritakan.
Pada gim kedua, Bagas/Fikri terus tertekan dan mendapat banyak serangan. Meski sudah berusaha bangkit dan memperbaiki pola main, namun hasilnya tidak seperti yang diharapkan.
Baru lah pada gim ketiga, juara All England 2022 itu bermain lebih ngotot sebelum interval. Berbekal pengalaman dari gim pertama dan kedua, Bagas/Fikri memutuskan untuk mendulang poin sebanyak mungkin pada paruh pertama gim ketiga.
"Di gim ketiga, pengalaman di gim pertama dan kedua jadi sebisa mungkin cari poin yang banyak sebelum interval. Tadi strateginya berhasil," sebut Fikri.
Baca Juga: Denver Nuggets Tekuk Miami Heat 104-93 di Game Pertama Final NBA 2023
Lalu jelang akhir gim ketiga, Bagas/Fikri sempat terlibat reli panjang dengan Lu/Yang. Wakil Indonesia hanya butuh satu poin penentu untuk memenangkan pertandingan, namun mereka masih dipaksa membobol pertahanan lawan yang rapat.
"Di poin 19 ke 20 gim ketiga, kami senang dan lega bisa memenangkan reli panjang tadi. Selain karena poin-poin tua, tadi rotasi kami juga sudah rusak, beruntung pengembalian silang Fikri bisa tepat," kata Bagas.
Di babak semifinal, Bagas/Fikri akan melawan wakil Korea Selatan, Choi Sol Gyu/Kim Won Ho. "Besok lawan siapapun kami harus siap," pungkas Bagas.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
Terkini
-
Ana/Trias Singkirkan Unggulan Teratas, Sukses Melaju ke Semifinal Thailand Masters 2026
-
Tunggal Putra Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Thailand Masters 2026
-
Hasil Thailand Masters 2026: Bungkam Unggulan 4, Ubed ke Semifinal!
-
Jadwal Proliga Gresik Hari Ini: Klub Megawati Hangestri Hadapi Medan Falcons
-
Link Live Streaming Thailand Masters 2026: 12 Wakil Indonesia Berjuang ke Semifinal
-
Gresik Phonska Tidak Terkalahkan Sepanjang Putaran Pertama Proliga 2026
-
Jadwal Perempat Final Thailand Masters 2026 Hari Ini, Alwi Farhan Cs Siap Tempur
-
Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
-
Pelatih Spanyol Turun Gunung, Transfer Ilmu Padel Kelas Dunia di Jakarta
-
Seleknas PBSI 2026: Intip Daftar Lengkap Calon Bintang Baru Pelatnas Cipayung