Suara.com - Titiek Soeharto ramai didorong rujuk dengan Prabowo Subianto usai sang mantan suami berhasil memenangi Pilpres 2024 versi quick count.
Titiek Suharto pun angkat bicara soal kemungkinan rujuk dengan Prabowo Subianto.
Hal ini disampaikan olehnya dalam wawancara bersama Aiman Witjaksono yang videonya kini viral di jagat maya.
"Nggak usah kok rujuk, kita nih hubungannya baik. Tidak pernah ada perselisihan atau apa. Nggak seperti yang di infotainment kalau ada orang bercerai harus selisih-selisih atau ribut apa, kita nggak pernah ribut. Kita selalu satu suara," kata Titiek Soeharto.
"Saya punya anak, kita saling sama-sama membesarkan anak saya dan kita selalu komunikasi," sambungnya lagi.
Titiek Soeharto menegaskan selalu menjalin hubungan baik dengan Prabowo Subianto.
"Kita nggak pernah berantem apa-apa. Nggak ada istilah rujuk-rujuk. Orang tidak pernah berantem, jadi nggak ada istilah rujuk," bebernya.
Terlepas dari itu, Titiek Suharto rupanya memiliki keahlian dalam olahraga menembak.
Bahkan, dirinya mendapatkan nilai tertinggi saat mengikuti sertifikasi menembak IPSC (International Practical Shooting Confederation) di Senayan pada 27-28 Maret 2021.
Baca Juga: Harta Kekayaan Titiek Soeharto, Bisa Dipakai Bikin 8 Training Center untuk Timnas Indonesia
"Hari sabtu dan minggu kemarin 27/28 maret 2021, saya mengikuti ujian sertifikasi menembak IPSC ( International Practical Shooting Confederation)," tulis Titiek Suharto.
"Alhamdulilah lulus dan di luar dugaan nilai presisi tertinggi dicantara semua peserta ujian," lanjutnya.
"Ternyata umur kepala 6 bukan hambatan utk mulai belajar menembak... yang penting tekun berlatih dan Semangat. Ayo yg muda-muda jangan mau kalah," tulisnya lagi.
Sementara itu, Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto resmi menikah pada 1983. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai satu anak, Didit Prabowo.
Sayangnya pada 1998, keduanya memutuskan buat berpisah.
Berita Terkait
-
Harta Kekayaan Titiek Soeharto, Bisa Dipakai Bikin 8 Training Center untuk Timnas Indonesia
-
Aurel Hermansyah Kenang Momen Prabowo Subianto Jadi Saksi Pernikahannya
-
Momen Titiek Soeharto Mesam-mesem Disuruh Balikan Sama Prabowo, Potensi Rujuk?
-
Prabowo-Gibran Unggul di Pilpres 2024, Titiek Soeharto Siap Naik Jadi Ibu Negara?
-
Unggul Perolehan Suara, Gibran Rakabuming Disebut Wakil Presiden Terpilih oleh Kru Pesawat
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Pelatih JPE Ungkap Penyebab Kekalahan atas Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026
-
LavAni Perpanjang Tren Negatif Medan Falcons di Proliga 2026, Pelatih Anggap Belum Optimal
-
ASEAN Para Games 2025: Kunci Dua Emas dan Misi Sapu Bersih Para Judo Indonesia
-
Top Skor Sementara Proliga 2026 Putri Usai Seri Medan: Megawati Hangestri Tembus 10 Besar
-
Regenerasi Para Angkat Berat Indonesia Membuahkan Hasil di ASEAN Para Games 2025
-
Hasil Proliga 2026 Seri Bandung: LavAni Tak Terbendung, Tundukkan Medan Falcons 3-1
-
Bukan Cedera Kambuhan, Anthony Ginting Harus Absen di Babak Kedua Indonesia Masters
-
Indonesia Masters 2026: Adnan/Indah Bongkar Kunci Kemenangan atas Pasangan Korea Selatan
-
Terjebak Pola Ganda Putri Jepang, Ana/Trias Angkat Koper Lebih Awal di Indonesia Masters 2026
-
Drama Mimisan dan Comeback Sengit, Sabar/Reza Tembus Perempat Final Indonesia Masters 2026