Suara.com - Timnas voli putri Indonesia tak mampu mengatasi dominasi India usai takluk dengan skor 1-3 (16-25, 32-30, 20-25 dan 25-27) pada laga perebutan tempat kelima sampai kedelapan AVC Challenge Cup 2024 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Selasa (28/5/2024).
Meski takluk atas India, Manajer timnas Indonesia, Luciana Taroreh cukup puas dengan penampilan anak asuh Pedro Lilipaly tersebut karena mampu mengatasi tekanan lawan sepanjang pertandingan.
"Pertandingan hari ini menunjukkan bahwa Srikandi Muda kita mengalami peningkatan dalam hal mengatasi tekanan lawan walau belum stabil khususnya dalam mengatasi permainan rally Panjang," ujar Luciana Taroreh kepada pewarta, Selasa seperti dimuat Antara.
Menurut Luciana ke depannya Junaida Santi dan kawan-kawan harus mengevaluasi permainan agar lebih sabar dan meminimalisir kesalahan yang menguntungkan lawan.
"Mereka bermain kurang sabar dan cenderung terburu-buru sehingga bola tidak akurat dan kerap melakukan kesalahan sendiri," ujar Luciana.
Anusree Kambrath Poyilill menjadi pemain dengan catatan poin terbanyak usai meraih 21 poin.
Kekalahan ini membuat Indonesia masih berpeluang untuk merebut juara ketujuh turnamen menunggu calon lawan antara Hong Kong, China dan Iran.
"Sasaran jangka pendek memberi pengalaman kepada pemain junior-junior yang dipersiapkan untuk menjadi tim nasional yang akan dating," kata Luciana.
"Semoga besok anak-anak bisa tampil lepas untuk bisa meraih posisi ke-7," imbuh Luciana.
Baca Juga: Beda Sikap STY ke Jay Idzes dan Elkan Baggott Ketika Absen Perkuat Timnas Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026