Suara.com - Puluhan pebalap bakal adu kebut pada seri terakhir Super Challange Super Moto 2024 di Sirkuit Boyolali, Jumat-Sabtu (30-31/8/2024).
Pebalap tiga kelas utama bersaing ketat raih gelar juara nasional.
Promotor event dari Genta Auto&Sport Abet Nego Antoro mengungkapkan bahwa ada 7 kelas yang akan dipertandingkan.
Ada 3 kelas utama untuk memperebutkan juara nasional yakni 180 junior, 180 open dan FFA 250.
Selain itu juga ada 4 kelas tambahan yang akan dipertandingkan yakni FFA 450, FFA 450 Master, 180 Master dan 180 Rookie.
"Total pembalap yang sudah terdaftar ada 77 starter dengan 57 pembalap," lanjut dia saat diwawancarai di Boyolali, (30/8/2024).
Sesi kualifikasi dimulai pada Jumat (30/8/2024) mulai pukul 19:".30 WIB. Sedangkan, race akan digelar pada Sabtu (31/8/2024) mulai pukul 15:30 WIB.
Sejauh ini, dari 4 seri yang sudah digelar sebelumnya di Yogyakarta, Tasikmalaya, Surabaya, dan Subang, pembalap tim Super Rider Tommy Salim masih bercokol memuncaki daftar kelasemen di kelas 180 open dan FFA 250 dengan poin 173.
Di kelas 180 Open, Tommy dibuntuti Gerry Salim yang mengumpulkan poin 150. Sementara di kelas FFA 250, Yassin Somma membayangi dengan poin 162.
Baca Juga: Crosser Nasional dan Internasional Adu Atraksi di Sirkuit Praga
Sedangkan, di kelas Trail 180 Junior pembalap dari tim Rabbani Benaya Farel memimpin dengan poin 176. Diikuti Davin CP dari tim Juragan Trail dengan poin 156.
"Di kelas open poinya masih rapat Tommy Salim, Gery Salim dan Farudila, jadi penentuannya di moto 1 besok. Sama di FFA 250 Yaasin sama Maliki masih masih berpeluang untuk naik. Kalau besok Tommy Salim blunder masih bisa kesusul poinnya. Jadi masih sangat rapat," lanjut Abet.
Pembalap Threebrother SGM SOMMA Racing, Yaasin Somma berharap keajaiban di 2 race terakhir besok. Menurutnya tidak mudah menyusul poin yang sudah didapat Tommy Salim.
"Seri ini sebenarnya bagus hitung poin juga tidak bisa sembarangan. Kalau harus juara umum saya harus dobel winner dan Tommy harus posisi ke 4," ujarnya.
Yaasin sendiri sejauh ini bercokol di posisi kedua klasemen sementara kelas FFA 250 dengan poin 162.
"Di kelas saya semua berat gak bisa disepelein. Jadi, fokus ke diri sendiri aja," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri