Suara.com - Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez sukses taklukkan Sirkuit Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal, Jerman, Minggu (13/7/2025) malam WIB di GP Jerman 2025.
Start dari posisi terdepan, pembalap berjuluk Baby Alien tampil dominan dan memimpin nyaris sepanjang balapan hingga menyentuh garis finis tanpa gangguan berarti.
Balapan di Sirkuit Sachsenring berlangsung dramatis sejak awal.
Marquez langsung memimpin sejak tikungan pertama, sementara tandemnya, Francesco Bagnaia, tampil impresif usai melesat dari posisi ke-10 ke urutan ketujuh hanya dalam beberapa lap awal.
Di belakang Marquez, duel ketat terjadi antara Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio.
Namun nasib sial menimpa Bezzecchi. Pada lap ketiga, ia disalip Di Giannantonio dan melorot ke posisi ketiga. Drama tak berhenti di situ.
Pedro Acosta, yang sempat berada di posisi lima, harus terjatuh di Tikungan 2 putaran keempat saat tengah memburu Alex Marquez.
Sementara itu, Bagnaia terus menunjukkan progres dan berhasil merangsek ke posisi lima. Marquez kian nyaman di depan, menciptakan jarak 1,7 detik dari Di Giannantonio saat memasuki lap ke-10.
Persaingan seru justru terjadi dalam perebutan posisi ketiga antara Bezzecchi dan Alex Marquez, hingga akhirnya Bezzecchi mulai menjauh.
Baca Juga: Arti Lagu Young Black and Rich, Backsound Aura Farming Pacu Jalur Riau
Setengah balapan tersisa, Marquez unggul hampir tiga detik, sementara Bagnaia terus mendekati Alex Marquez.
Sayangnya, Di Giannantonio mengalami kecelakaan di Tikungan 1 pada lap ke-18, membuat posisinya digantikan oleh Bezzecchi. Alex Marquez naik ke posisi ketiga, Bagnaia keempat.
Namun drama kembali terjadi. Bezzecchi ikut terjatuh di Tikungan 1 lap ke-21, dan menjadi pembalap kedelapan yang tidak finis dalam balapan penuh insiden ini.
Total ada delapan rider yang menjadi korban kerasnya Sachsenring: Joan Mir, Ai Ogura, Lorenzo Savadori, Pedro Acosta, Fabio Di Giannantonio, Marco Bezzecchi, Johann Zarco, dan Miguel Oliveira.
Dengan lima lap tersisa, posisi tiga besar diisi oleh Marc Marquez, Alex Marquez, dan Francesco Bagnaia.
Ketiganya mempertahankan posisi hingga garis finis, memastikan kemenangan pertama Marc Marquez di Sachsenring sejak 2021.
Berita Terkait
-
Arti Lagu Young Black and Rich, Backsound Aura Farming Pacu Jalur Riau
-
Menang di Sprint Race GP Jerman 2025, Marc Marquez Sempat Kesulitan di Awal
-
Viral Tarian Aura Farming Bocah Pacu Jalur Bikin Netizen Terpukau, Ini Makna Mistis di Baliknya
-
Sprint Race MotoGP Jerman 2025, Marc Marquez Pembalap Next Level
-
7 Rekomendasi Penginapan untuk Nonton Pacu Jalur Riau
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Anders Antonsen Kembali Mundur dari India Open, Pilih Bayar Denda Rp84 Juta
-
Jonatan Christie: Christo Popov Pemain Bagus, Kidal Lagi
-
Jadwal Perempat Final India Open 2026: Putri KW vs An Se-young, Jonatan Christie vs Christo Popov
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Jonatan Christie Antusias Jumpa Christo Popov di Perempat Final India Open 2026
-
Putri Kusuma Wardani Hadapi An Se-young di Perempat Final India Open 2026
-
Daftar Pemain Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2026: Anthony Ginting Kembali, Alwi Farhan Absen
-
Kalahkan Popsivo Polwan, Pelatih Gresik Phonska Merasa Belum Sesuai Harapan
-
Sabar/Reza Beberkan Penyebab Tersingkir dari India Open 2026