Suara.com - Nama middle blocker Phuong Quynh membuat kejutan karena masih terdaftar dalam susunan pemain tim nasional bola voli putri U-21 Vietnam.
Phuong Quynh sebelumnya diduga didiskualifikasi oleh FIVB karena dinyatakan pria, masih masuk dalam daftar susunan pemain Vietnam menghadapi Mesir.
Vietnam dijadwalkan akan bersua Mesir dalam pertandingan perebutan tempat ke-17 hingga ke-24 Kejuaraan Bola Voli Dunia U-21 Putri 2025 yang berlangsung di Samatorhealthporia, Surabaya, Jawa Timur, Rabu pukul 13.00 WIB.
Seeperti disiarkan laman resmi Volleyball World, Rabu, nama Phuong Quynh masih terdaftar dalam susunan pemain Vietnam untuk menghadapi Mesir.
Tercatat saat ini Vietnam mempunyai total 11 pemain yang akan bertanding menghadapi Mesir.
Sebelumnya, FIVB mengganjar hukuman kepada Vietnam yaitu berupa pertandingan yang dinyatakan kalah karena menggunakan pemain berjenis kelamin pria.
Empat pertandingan Vietnam yaitu ketika menghadapi Indonesia, Argentina, Kanada, dan Serbia dinyatakan kalah setelah terbukti menggunakan pemain berkelamin pria.
Dalam keterangan resminya, FIVB tak menjelaskan secara detail mengenai nama pemain Vietnam yang terbukti berkelamin pria setelah melakukan tes kromosom.
Namun kuat dugaan dua pemain Vietnam yang absen melawan Puerto Rico yakni Phuong Quynh dan Thi Hong Dang merupakan pemain yang menjalani tes kromosom.
Baca Juga: Hasil Tes Kromosom, Dua Pemain Timnas Voli Putri U-21 Vietnam Dipastikan Laki-laki
Sementara itu nama Thi Hong Dang memang sudah tidak terdaftar dalam susunan pemain Vietnam jelang lawan Mesir.
Saat ini Volleyball Federation Vietnam (VFV) mengajukan laporan banding ke Federasi Bola Voli Dunia (FIVB), buntut pengurangan skor tim nasional bola voli putri U-21 Vietnam dan diskualifikasi pemain dari Kejuaraan Bola Voli Dunia U-21 Putri 2025.
Dikutip dari laman Volleyball World, Rabu, berikut susunan pemain Vietnam jelang lawan Mesir:
1. Nhu Anh Le
2. Thi Anh Thao Bui
3. Kiev Vy Ha
4. Thuy Linh Le
5. Quynh Huong Pham
6. Lan Vy
7. Thuy Linh Pham
8. Van Ha
9. Phuong Quynh
10. Thi Khanh Huyen Lai
11. Thi Bich Hue Ngo.
(Antara)
Berita Terkait
-
Hasil Tes Kromosom, Dua Pemain Timnas Voli Putri U-21 Vietnam Dipastikan Laki-laki
-
2 Pemain Timnas Vietnam Didiskualifikasi dari Kejuaraan Dunia, Diduga Palsukan Jenis Kelamin
-
Heboh! Tampang Dua Pemain Putri Vietnam di Piala Dunia Voli U-21, Diduga Laki-laki
-
Resmi Rilis, Ryan Adriandhy Unggah Trailer Film Jumbo Versi Bahasa Vietnam
-
Nestapa Timnas Putri Indonesia di AFF, Tersingkir hingga Jadi Lumbung Gol
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
Tangerang Hawks Datangkan Eks Pemain Timnas Muda Brasil untuk IBL 2026
-
Tak Berbentuk! Potret Mobil Lexus SUV Anthony Joshua Ringsek Parah Usai Kecelakaan Maut di Nigeria
-
Kronologis Petinju Anthony Joshua Alami Kecelakaan Maut di Nigeria, Dua Orang Meninggal Dunia
-
Erick Thohir Jelaskan Kapan Bonus Medali Emas SEA Games 2025 Cair
-
Herry IP: Kecuali Pemain Korea, Mereka di Atas Rata-rata
-
Minta Atlet Gunakan Bonus dengan Bijak, Erick Thohir: Satu Miliar Banyak Loh