Suara.com - Titan Run 2025 sukses mencetak sejarah sebagai ajang lari pertama di Indonesia yang menghadirkan durian sebagai sajian khas bagi para peserta.
Inovasi unik ini membuat Titan Run resmi masuk dalam Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI).
Gelaran yang berlangsung di ICE BSD, Sabtu (16/8/2025), diikuti sekitar 6.000 peserta, terbagi dalam tiga kategori yakni 17,8 kilometer, 10 kilometer, dan 5 kilometer.
Wakil Direktur Utama MURI, Osmar Susilo, menilai pencapaian Titan Run 2025 sebagai terobosan baru dalam dunia olahraga lari Tanah Air.
“Hari ini Titan Run telah mendapatkan rekor MURI sebagai ajang lari pertama dengan penyajian durian," kata Osmar.
"Jadi ini merupakan yang pertama di Indonesia dan ini adalah sesuatu yang luar biasa untuk ajang lari,” jelasnya.
Selain itu, Osmar juga mengapresiasi suasana positif yang dihadirkan Titan Run.
“Ajang ini sangat positif bisa dilihat tadi acaranya ajang lari sangat steril dan juga udaranya adem sehingga kita bisa sehat dalam berlari,” tambahnya.
Komisaris Utama PT Titan Infra Sejahtera, Suryo Suwignjo, menyebut jumlah peserta tahun ini naik signifikan dibandingkan tahun sebelumnya.
Baca Juga: Ajang PLN Electric Run 2025: Targetkan 7.500 Pelari untuk Kurangi Emisi 21.812 Kg CO
“Yang membedakan dari tahun lalu, tahun ini pesertanya lebih banyak, tahun lalu pesertanya sekitar 5.000 orang, dan tahun ini sekitar 6.000 orang,” ujar Suryo.
“Pembeda utama tahun ini di doorprize, kami menyediakan BYD M6 yang tahun lalu tidak ada. Itu barangkali menjadi salah satu daya tarik yang lumayan cukup atraktif untuk teman-teman pelari.”
Direktur Utama PT Servo Lintas Raya, Victor B. Tanuadji, bersyukur Titan Run 2025 berjalan lancar dengan lokasi yang lebih luas.
“Saya bersyukur dan terima kasih juga kepada rekan-rekan di BSD terutama setelah bicara dengan mereka bisa mengamankan lokasi di ICE karena tempatnya lebih luas jadi kami bisa mendaftarkan orang lebih banyak,” kata Victor.
Ailiy, Project Director Titan Run 2025, menegaskan komitmen acara ini untuk selalu digelar di bulan Agustus sebagai perayaan HUT Kemerdekaan RI.
“Kami bagaimana seperti biasa ingin warga sehat. Jadi berkenaan dengan 17-an kami akan selalu mengadakan ajang Titan Run di bulan Agustus,” ujar Ailiy.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
Tangerang Hawks Datangkan Eks Pemain Timnas Muda Brasil untuk IBL 2026