- Sunset Run 2025 hadir di Yogyakarta dengan konsep lari sore ditemani pemandangan matahari terbenam.
- Event ini mengusung kampanye Jaga Bumi dengan mengajak peserta mendaur ulang limbah elektronik.
- Selain lari, ada hiburan dari Shaggydog, community gathering, dan hadiah menarik bagi peserta.
Suara.com - Event lari Erafone Run 2025 bakal hadir di Yogyakarta. Mengusung tema sunset run, acara ini hadir dengan konsep berbeda yang memadukan olahraga, hiburan, dan kepedulian lingkungan.
Acara ini akan berlangsung pada 22 November 2025 di Laguna View, Bantul, mulai pukul 15.00 WIB.
Jika tahun-tahun sebelumnya diadakan pada pagi hari, kali ini peserta akan merasakan pengalaman berlari sambil menikmati indahnya matahari terbenam di tepi laguna.
Nuansa senja dipilih untuk memberikan atmosfer yang lebih hangat, estetik, sekaligus menyuguhkan energi positif bagi para peserta.
Konsep baru ini juga diharapkan bisa menarik perhatian komunitas lari, pecinta olahraga, hingga masyarakat luas yang mencari pengalaman berbeda.
Tak hanya soal olahraga, Erafone Run 2025 juga mengangkat misi lingkungan lewat kampanye “Jaga Bumi”.
Peserta diajak ikut serta dalam gerakan peduli lingkungan dengan membawa limbah elektronik yang sudah tidak terpakai saat mengambil race pack.
Barang-barang seperti ponsel, tablet, laptop, hingga aksesori gadget bisa dimasukkan ke dropbox khusus yang disiapkan penyelenggara.
Selanjutnya, perangkat tersebut akan dikelola secara aman bersama mitra daur ulang yang berpengalaman.
Baca Juga: Kenapa Sepatu Baru Tidak Dianjurkan untuk Lomba Lari? Ini Penjelasan Dokter
“Melalui erafone Run 2025, kami tidak hanya ingin menghadirkan pengalaman olahraga yang menyenangkan, tetapi juga menyampaikan pesan bahwa setiap langkah kecil dapat berdampak besar bagi bumi,” ujar Ronald Suryadinata, Head of Region, Erajaya Digital dalam keterangan tertulis, Senin (15/9/2025).
"Sunset Run dipilih untuk memberikan suasana berbeda dari tahun sebelumnya, sementara kampanye erafone Jaga Bumi menjadi wujud nyata komitmen kami terhadap keberlanjutan."
Selain agenda lari, acara ini juga akan diramaikan dengan berbagai aktivitas menarik.
Musisi kenamaan Shaggydog dipastikan hadir untuk menghibur peserta di panggung hiburan.
Ada pula community gathering yang ditujukan untuk memperkuat semangat kebersamaan antar peserta.
Penyelenggara menyiapkan race pack eksklusif serta hadiah menarik yang bisa dibawa pulang oleh pelari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025
-
Pertacami Ukir Sejarah di Asian Youth Games 2025: MMA Indonesia Pulang dengan 4 Perunggu
-
Fajar/Fikri Siaga Hadapi Ancaman Ganda Malaysia di Perempat Final Hylo Open 2025
-
Bulu Tangkis Persembahkan Emas di AYG 2025 Lewat Raihan/Atresia
-
Hylo Open 2025: Singkirkan Chi Yu Jen, Jonatan Christie Melangkah ke Perempat Final