Amazon.com Inc meluncurkan telepon seluler pintar pertamanya, Rabu (18/6/2014), di Amerika Serikat. Ponsel pintar yang dihargai 200 dolar AS (sekitar Rp2,4 juta) itu sudah dilengkapi dengan layar berteknologi tiga dimensi atau 3D.
Suara.com - Jeff Bezos, direktur eksekutif Amazon, yang langsung memperkenalkan Fire, memperagakan kemampuan 3D ponsel pintar berlayar 4,7 inci itu. Dia menunjukkan teknologi 3D ketika membuka aplikasi peta digital dan gambar pada ponsel yang akan menjadi saingan serius bagi Apple dan Samsung tersebut.
Fire juga disebut punya empat kamera depan yang bertugas untuk melacak gerakan kepala pengguna, sehingga bisa mengatur tampilan 3D pada layar ponsel sesuai dengan sudut pandang pengguna.
Ponsel pintar itu juga dilengkapi dengan fitur "Firefly" yang bisa mendeteksi produk, tayangan televisi, atau musik. Jika sudah dideteksi, pengguna bisa membeli produk atau tayangan itu di Amazon.com.
Ponsel Fire menjadi produk terbaru dalam jajaran tablet dan perangkat mobile Amazon. Fire dinilai sebagai upaya Amazon untuk memperluas dominasinya dari pasar bisnis jual beli online ke sektor perangkat keras.
Amazon menjual Fire seharaga 649 dolar AS (sekitar Rp7,78 juta) tanpa kontrak dengan operator seluluer. Sementara untuk ponsel yang dijual dalam kontrak dengan operator seluluer AT&T, harga yang dipasang adalah 1,99 dolar AS. (Reuters)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator