Suara.com - Facebook memang mengasyikan, namun tak bisa dipungkiri, jejaring sosial itu juga merupakan tempat yang berbahaya.
Masih banyak pengguna yang menganggap Facebook layaknya ruangan pribadi di mana kita bisa menuangkan semua hal tentang kita, baik yang bersifat rahasia, maupun yang membahayakan jika diungkap di Facebook. Salah satu pengguna yang terkena batunya akibat terlalu terbuka di Facebook adalah Jesean Morris, buronan yang terjerat kasus penyerangan dan kepemilikan senjata api.
Melihat banyaknya orang yang melalukan tantangan "Ice Bucket Challenge" dan mengunggahnya di Facebook, Jeasen menjadi gatal. Ia juga ingin ikut-ikutan. Maka, Jeasen pun melakukan tantangan serupa dan mengunggah fotonya di Facebook. Tantangan itu memang sedang jadi tren di seluruh dunia. Aksi mengguyur diri sendiri dengan seember penuh es itu dimaksudkan sebagai kampanye penggalangan dana bagi penderita Amyotrophic lateral sclerosis (ALS).
Tak dinyana, foto yang ia unggah membuatnya mendekam dalam bui. Ada seorang kenalan yang melihat Jeasen di Facebook. Si kenalan mengetahui bahwa Jeasen sedang jadi buronan polisi, lalu melapor kepada pihak berwajib. Pelapor itu tahu lokasi di mana Jeasen melakukan Ice Bucket Challenge-nya dan menginformasikannya kepada polisi. Setelah melakukan pengamatan di rumah yang ditunjuk si pelapor, polisi akhirnya menciduk Jaesen.
Kini, pasal yang dikenakan pun berlipat. Ia dituduh meludahi polisi dan merusak kendaraan polisi saat hendak diamankan.
Penangkapan Jaesen menambah daftar panjang buronan yang ditangkap pihak berwajib berkat Facebook. Beberapa di antaranya terlalu percaya diri "eksis" di Facebook usai melakukan kejahatan karena merasa tidak akan terdeteksi oleh polisi. (Cnet)
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja
-
5 HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik 2026, Memori Lega untuk Multitasking
-
26 Kode Redeem FC Mobile Minggu 11 Januari 2026: Prediksi OVR 117 dan Bocoran Event Cerita Bangsa
-
52 Kode Redeem FF Terbaru Minggu 11 Januari 2026: Bocoran Event Ramadan dan Klaim Trogon Ruby