Suara.com - Situs marketplace guru dan murid, Ruangguru.com kini meluncurkan layanan baru bernama tes.ruangguru.com, yang berfungsi sebagai sebuah ruang latihan atau ujian online bagi para pelajar yang sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian akhir atau tes masuk universitas.
Layanan yang disajikan dalam laman tes.ruangguru.com itu juga berfungsi sebagai gudang soal, yang juga dilengkapi dengan solusi dan kunci jawaban.
"Seperti kalau matematika ya dijelaskan secara runut rumusnya dan segalanya yang memang disesuaikan dengan kurikulum sekolah," kata Co-Founder dan CEO Ruangguru.com, Iman Usman di Jakarta, Selasa (22/9/2015).
Untuk sementara, tes yang bisa diakses adalah tes untuk level sekolah menengah pertama dan atas. Namun Oktober namti Iman menyebut tes.ruangguru.com juga akan menyediakan soal untuk ujian nasional sekolah dasar serta soal untuk ujian masuk universitas.
"Itu termasuk ujian untuk masuk sekolah seperti STAN atau STIS," katanya.
Soal tersebut dikembangkan oleh guru yang tergabung dalam ruangguru.com. Soal yang ada, lanjutnya, juga akan terus diperbaharui sesuai kebutuhan siswa.
"Jika ada feedback yang menyebut bahwa soalnya tidak berkaitan maka kami akan menggantinya dengan soal lain," katanya.
Pengakses bisa mendapat soal-soal secara gratis dengan masuk ke situs tes.ruangguru.com dan memilih soal sesuai dengan kebutuhannya.
Berita Terkait
-
Siapa Saja Peserta Clash of Champions? Kenali Asal Kampus hingga IPK-nya
-
Di Balik Suksesnya 'Clash Of Champions', Muncul Fans Fanatik yang Meresahkan
-
Shakira dan Sandy Spill Motivasi Ikut Acara CoC: Ingin Menantang Diri
-
Punya IPK Sempurna, Mahasiswa ITB Peserta Clash of Champions Ungkap Makanan yang Bikin Otaknya Encer
-
Indonesia Akhirnya Punya Acara University War, Ada Peserta yang IPK-nya 4!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
5 Smartwatch Rp300 Ribuan dengan Sensor Kesehatan Lengkap
-
4 Pilihan HP Tecno RAM Besar di Bawah Rp1,5 juta, Terbaik untuk Multitasking Harian
-
Oppo Reno 15 Series Siap Gebrak Tanah Air, Kamera Depan Ultra-Wide dan AI Popout Jadi Andalan!
-
18 Kode Redeem FC Mobile 16 Januari 2026, Jaminan Pemain Pool A dan Tips Hemat Permata
-
34 Kode Redeem FF 16 Januari 2026, Cek Strategi Diskon 80 Persen di Event Relay Mart
-
9 Tablet Snapdragon RAM 8GB Termurah, Performa Ngebut Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
7 Rekomendasi Smartwatch Lari Anti Air Terbaik, Fitur Lengkap Mulai Rp300 Ribuan!
-
Registrasi SIM via Biometrik, Warga Bisa Terancam Kehilangan Hak Komunikasi
-
5 Rekomendasi Smartwatch Diskon hingga 40 Persen di Eraspace, Ada yang Jadi Rp1 Jutaan
-
LG StanbyME 2 Resmi Masuk Indonesia, TV Portabel dengan Layar Lepas-Pasang dan AI Lebih Cerdas