Suara.com - Perempuan yang dikenal sebagai Lady of Cao, berasal dari suku Moche di Peru utara dan meninggal 1.700 tahun yang lalu. Jenazah Lady of Cao yang diawetkan ditemukan pada tahun 2006 di puing-puing piramida yang dikenal Huaca Cao Viejo, dekat Trujillo.
Kini, para ilmuwan meniru wajahnya setelah menganalisa struktur tengkorak Lady of Cao yang dimakamkan dengan mahkota dan perhiasan emas serta tembaga.
Makam tersebut juga berisi sejumlah senjata, termasuk dua perlengkapan besar perang dan 23 pelontar tombak.
Autopsi modern mengungkapkan bahwa dia berusia 20-an saat meninggal, kemungkinan karena persalinan atau komplikasi kehamilan.
Kaki, betis dan wajahnya ditato dengan simbol sihir ular dan laba-laba.
Kekayaan situs pemakamannya menunjukkan bahwa dia mungkin seorang nenek moyang atau bahkan penguasa saat itu.
Penemuan tersebut menantang keyakinan bahwa hanya lelaki yang memegang posisi tinggi di masyarakat Moche kuno.
Menteri Kebudayaan Peru, Salvador del Solar, mengatakan bahwa rekonstruksi tersebut telah mengungkapkan wajah oval dengan tulang pipi yang tinggi, ciri khas kebanyakan orang Peru.
"Kami memiliki hak istimewa untuk mengumumkan kombinasi masa depan dan masa lalu ini. Teknologi telah memungkinkan kami untuk melihat wajah seorang pemimpin suku dan agama dari sebuah budaya dari masa lalu," ujar Solar. [BBC]
Baca Juga: Ultah Jokowi dan Ahok di Kalijodo Dimeriahkan Musisi Peru
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia
-
23 Kode Redeem FC Mobile 23 November 2025, Kesempatan Raih Gelandang Sniper Xabi Alonso OVR 115
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
-
4 Ponsel Xiaomi Dapat Update HyperOS 3 Bulan Ini: Ada HP Murah POCO dan Redmi
-
5 Smartwatch Murah dengan GPS, Harga di Bawah Rp1 Juta Dapat Banyak Fitur
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November: Klaim Glorious 111-115 dan Ribuan Gems
-
Update Harga POCO X7 Pro: Makin Murah Usai POCO X8 Pro Siap Rilis, Spek Ciamik
-
Xiaomi 67W Power Bank 20000 mAh Rilis di Pasar Global, Harga Terjangkau