Suara.com - Scam baru membidik pengguna iPhone dan mencoba mengelabui mereka agar menyerahkan informasi login Apple mereka. Scam ini datang dalam bentuk email yang tampaknya berasal dari layanan streaming musik Spotify dan dimaksudkan sebagai konfirmasi pembelian.
Pesannya mengatakan, pengguna telah menghabiskan 115 poundsterling untuk langganan premium dan menawarkan hyperlink bagi mereka untuk melihat format langganan mereka. Mengklik link tersebut akan mengarah ke halaman yang tampak otentik, yang meminta rincian login Apple mereka.
Tentu saja, itu langsung ke penjahat siber yang tengah melakukan penipuan. Penipuan ini pun ramai dibincangkan di Reddit sebagai contoh serangan phishing yang mencoba memangsa pengguna Spotify yang kurang cerdas.
"Saya melihat email ini hari ini, saya pikir pengirimnya terlihat mencurigakan, jadi saya masuk untuk melihat apakah saya telah membeli satu tahun Spotify Premium," diposting pengguna Reddit / u / the101maham.
'Aku minum tadi malam jadi aku sedikit panik dan mengklik tautannya. Tapi ketika saya melihat halaman Apple dengan alamat acak saya langsung tahu itu adalah scam," jelanya lagi.
Penyerahan informasi pribadi akan memberikan para penjahat siber memiliki akses kendali penuh atas akun Apple ini. Itu berarti mereka akan memiliki akses ke foto, video, atau informasi lain yang disimpan di akun iCloud.
Sebagai informasi, Apple mengatakan tidak akan pernah menanyakan kredensial login Anda. Perusahaan ini juga memiliki halaman khusus yang disiapkan untuk menjelaskan tentang masalah phishing.
"Sebagai aturan umum, jangan pernah mengirim informasi kartu kredit, kata sandi akun atau informasi pribadi yang luas dalam email kecuali Anda memverifikasi bahwa penerima adalah siapa yang mereka klaim," kata perusahaan.
Apple mengatakan bahwa siapa pun yang menerima apa email phishing harus menginformasikan ke pihak Apple.
Baca Juga: Spotify Kini Bisa Susun Playlist Berdasarkan DNA Pengguna
"Email tidak berasal dari Spotify dan itu adalah bentuk upaya penipuan / phishing," kata Spotify seperti dilansir Metro.co.uk.
"Kami mendorong semua pengguna yang telah melihat atau menerima pemberitahuan dari email khusus ini untuk tidak mengeklik tautan apa pun atau membagikan informasi pribadi atau pembayaran apa pun. Kami secara aktif bekerja agar semua domain dan situs web yang terhubung ke email ini diblokir dan ditutup," jelasnya.
Spotify juga menuturkan bahwa buat pengguna yang terpengaruh dapat menghubungi layanan pelanggannya spoof@spotify.com atau pihak Komunitasnya, dengan kekhawatiran apa pun terkait potensi penipuan penawaran dan / atau upaya phishing.
Berita Terkait
-
Awas! Beredar Pesan Scammer Facebook Peringatkan Akun Dikloning
-
Spotify Kini Bisa Susun Playlist Berdasarkan DNA Pengguna
-
Penyanyi Indie Kini Lebih Mudah Promosi Lagu Baru Lewat Spotify
-
Hore! Unduh Lagu di Spotify Kini Bisa Sampai 10 Ribu
-
Pakai Nama Tampilan Elon Musk di Twitter Bakal Dikunci, Kenapa?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua
-
Gampang Banget, Begini Trik Mindahin Data dari Word ke Excel, Cuma Hitungan Detik!
-
Apple Siapkan Macbook Murah Calon Pembunuh Laptop Chromebook, Ini Harganya
-
4 Rekomendasi HP 3 Jutaan All-Rounder: Pilihan Cerdas Cocok untuk Pelajar
-
Pongo 765: Laptop Gaming dengan RTX 5060, Gahar tapi Harga Rp 18 Jutaan