Suara.com - Video uanggahan akun @dramaojol.id baru-baru ini menjadi viral di Instagram. Pasalnya, dalam video tersebut seorang driver ojol sedang asik mengasah kemampuan dance-nya di arena bermain Danz Base.
Video driver ojol ini langsung menarik perhatian pengguna Instagram yang ikut kagum dengan kelenturan tubuh dirinya.
Dengan begitu lentur dan semangat, driver ojol ini bergoyang sambil mengikuti tampilan karakter game yang ada di layar.
Mengenakan jaket ojek online yang biasanya ia pakai untuk bekerja driver ojol ini menari sambil mendengar irama lagu yang mengalun.
Sedangkan sepatunya, ia letakkan di dekat mesin Danz Base tersebut. Bergerak lincah, kamu mungkin tidak sejago driver ojol ini saat memainkan game tersebut.
''Goyang dulu tjoy.'' tulis caption dalam unggahan @dramaojol.id.
Aksinya ini tentu langsung mengundang perhatian beberapa orang yang berada di arena bermain tersebut.
Entah sadar atau tidak dengan perhatian yang ia dapat dari para pengunjung, driver ojol ini masih terlihat santai dan tidak peduli dengan sekelilingnya.
Beberapa warganet sesama pengguna Instagram lalu meninggalkan komentarnya dalam unggahan @dramaojol.id ini.
''Sambil nunggu orderan, gabut coyyyy'' tulis netizen dengan akun @melzaandini.
''Bapaknya mantan boyband Korea nih'' komentar pemilik akun @kusumaintan264.
''Mungkin dia member JKT48 yang udah keluar'' tulis @zhalehart.
Sejak pertama kali dibuat, unggahan mengenai driver ojol yang asik nge-dance di Danz Base ini sudah ditonton sebanyak 140.634 kali dan mendapat 553 komentar dari warganet. Kamu penasaran nggak sama skor driver ojol ini?
SUMBER : HiTekno.com
Berita Terkait
-
Baru Bebas, Dua Residivis Curanmor Nyamar Jadi Driver Ojol dan Beraksi Lagi
-
Salah Alamat Makanan, Driver Ojol Babak Belur Dikeroyok Suami Pelanggan di Koja
-
Driver Ojol Ditemukan Tewas di Rumahnya, Warga Cium Bau Tak Sedap dari Dalam Kamar
-
Adian Napitupulu Ungkap Keluarga Driver Ojol Affan Sempat Dilarang Lihat Jenazah, Tidak Manusiawi!
-
Demo Ojol 179 Pecah Sikap: Mayoritas Driver Tolak Turun ke Jalan, Pilih 'Ngebid' Hindari Politisasi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
-
POCO M8 5G Lolos Sertifikasi di Indonesia, HP Murah Anyar dengan Baterai Jumbo
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 November: Raih Glorious 107-115 dan Ribuan Gems
-
5 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2025, Performa Selevel Konsol
-
Honor Watch X5 Rilis sebagai Pesaing Redmi Watch: Harga Terjangkau dengan GPS
-
Rover NASA Temukan Batu Misterius di Mars, Diduga Berasal dari Luar Planet
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
POCO X8 Pro Siap Masuk ke Indonesia: Usung Chipset Kencang, Skor AnTuTu Tinggi
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Vivo X200T Muncul di Database IMEI, Pakai Kamera Zeiss