Suara.com - Sony baru saja memperkenalkan kamera mirrorless terbarunya, a6400, yang ditujukan bagi para pembuat konten video alias vlogger.
Secara keseluruhan, spesifikasi Sony a6400 dilengkapi layar sentuh yang bisa diputar 180 derajat sehingga bisa mengarah ke depan kamera. Kemampuan ini akan memudahkan para vlogger untuk melihat preview video sambil melakukan perekaman.
Meski fitur tadi bukan hal baru yang bisa ditemukan dalam sebuah kamera mirrorless, namun bagi penggemar kamera Sony tentu saja cukup inovatif.
Lebih lanjut soal kemampuan Sony a6400, kamera nirlensa ini sudah menggunakan sistem autofokus hybrid, seperti yang bisa ditemukan pada seri A7 III. Sistem autofokus itu diklaim pabrikan memiliki kecepatan autofokus 0,02 detik, atau sedikit lebih cepat ketimbang seri sebelumnya, yang hanya 0,05 detik.
Selain itu, kamera mirrorless terbaru ini juga memiliki 524 titik autofokus yang mempercepat pendeteksian objek foto. Jangan lupakan pula sistem Eye AF yang mampu mengidentifikasi, sekaligus memasang titik fokus pada mata manusia.
Sementara spesifikasi lainnya, nyaris sama seperti generasi sebelumnya. Seperti sensor APS-C Exmor CMOS 24,2 MP yang dipadukan prosesor gambar Bionz X.
Satu hal yang menarik, Sony a6400 ini juga dilengkapi hot shoe dan input mikrofon, serta sanggup merekam video 4K di frame rate 24 atau 30 fps.
Soal kapasitas ISO, rentang cahaya yang bisa dicapai a6400 adalah 32.000 yang bisa ditingkatkan sampai 102.400. Angka ini melebihi pendahulunya, dengan ISO maksimal 25.600 yang bisa ditingkatkan sampai 51.200.
Adapun harga untuk bodi Sony a6400 adalah 900 dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp 12,7 juta. Namun jika Anda membelinya satu paket bersama lensa 16-50mm f/3.5-5.6 harganya menjadi Rp 14 juta.
Baca Juga: Bikin Geli, Maling Motor Jual Hasil Curian di Medsos
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?
-
7 Rekomendasi HP 3 Jutaan untuk Gaming, Cocok untuk Anak Sekolah hingga Dewasa Muda
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 November: Klaim Pemain 111-113 dan Belasan Ribu Gems
-
Moto G67 Power Rilis: HP Murah dengan Kamera Sony dan Baterai 7.000 mAh
-
5 Pilihan HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik untuk Multitasking dan Gaming
-
YouTube Hipnotis Masyarakat! Waktu Nonton Melonjak 20%, Siapa Sangka Ini Alasannya