Suara.com - Sejarah mencatat, pada abad ke-12 dunia dibuat heboh dengan dua bocah berkulit hijau yang muncul secara misterius di desa Woolpit, Suffolk, Inggris. Hingga kini, fenomena ini menyimpan tanda tanya besar yang sulit dipecahkan dan ditemukan asal usulnya.
Bocah berkulit hijau layaknya superhero bernama Hulk dalam Avengers ini adalah sepasang bocah laki-laki dan perempuan.
Keduanya muncul secara misterius melalui salah satu lubang jebakan serigala yang terpasang di Woolpit. Biasanya, lubang-lubang ini dipasang untuk menjebak dan menjerat serigala-serigala. Lubang ini dirancang dengan kedalaman dua kali lebih tinggi dari ukuran tubuh anak-anak pada umumnya.
Dilansir dari Ancient-Origins, si pembuat lubang secara mengejutkan menemukan dua bocah tersebut dan membawanya ke kota.
Membuat heboh seisi kota, seseorang bernama Sir Richard de Calne memutuskan untuk memberikan tempat tinggal untuk dua bocah berkulit hijau ini tinggal.
Jika sebelumnya dua bocah berkulit hijau ini hanya mau makan kacang mentah, keduanya perlahan-lahan hidup layaknya manusia pada zaman tersebut. Sayangnya, tidak lama kemudian si bocah laki-laki meninggal dunia karena sakit-sakitan.
Usai si bocah perempuan belajar berbicara, dirinya menceritakan mengenai asal usulnya. Gadis ini mengaku berasal dari St. Martin's Land, sebuah tempat yang seluruh isinya berwarna hijau dan memiliki sedikit cahaya.
Bocah ini mengaku saat dirinya dan saudaranya sedang asyik bermain, keduanya mendengar suara keras yang secara mengejutkan membawa keduanya ke dasar lubang serigala tersebut.
Salah satu teori yang begitu dipercaya menyebutkan bahwa dua bocah berkulit hijau ini merupakan anak imigran Flemish yang dianiaya dan dibunuh dalam pertempuran Fornham tahun 1173. Banyak yang berpendapat jika dua bocah tersebut tersesat usai menjadi anak yatim piatu.
Baca Juga: Kerjasama dengan China Huawei Bocor, Menteri Pertahanan Inggris Dipecat
Sayangnya, tidak ada yang mampu menjelaskan mengenai warna hijau pada kulit dua bocah misterius ini. Pendapat lain menyebutkan jika dua bocah ini tersesat usai melakukan perjalanan melewati mesin waktu.
Entah benar atau tidak, banyak sejarawan dan ilmuwan yang mencoba membuktikan kebenaran hal ini. Bahkan perdebatan dan penelitian terkait dua bocah berkulit hijau di Inggris ini hingga kini masih terus dilakukan.
Berita Terkait
-
Marcella Zalianty Hidupkan Kembali Kisah Pahlawan Wanita Lewat Monoplay Melati Pertiwi
-
Gelar Pangeran Andrew Dicabut Gegara Pelecehan Seksual, Keluarga Giuffre Beri Respon Sinis
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas
-
40 Kode Redeem FF 2 November 2025 Bikin Akun Kamu Wangi Seharian, Luck Royale Voucher Gratis
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November 2025, Dapatkan Pemain OVR 109-113 dan Gems Gratis
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence