Suara.com - Selain membawa TUF Gaming terbaru, Asus turut memperkenalkan laptop gaming lainnya, yaitu Asus ROG Zephyrus GD502DU.
Serupa dengan TUF Gaming, laptop gaming terbaru ini juga ditenagai prosesor AMD Ryzen Mobile generasi kedua seri 3000 di Indonesia. Tak hanya mengandalkan performa, laptop ini juga mengunggulkan bodi berdesain tipis dan berbobot ringan.
“ROG Zephyrus GD502DU tidak sekadar tampil dengan prosesor dari AMD. Laptop ini juga memiliki desain baru yang lebih nyaman untuk bekerja serta bermain game, serta baterai yang lebih tahan lama,” kata Country Manager ASUS Indonesia Jimmy Lin di Jakarta, Selasa (25/6/2019).
Dari tampilan fisik, ROG Zephyrus teranyar ini mengusung layar 15,6 inci dan memiliki dimensi yang tipis karena hanya setebal 20 mm.
Beranjak ke bagian dalam, laptop ini juga didukung oleh RAM 8GB DDR4 dan ruang penyimpanan berkapasitas 512GB NVMe PCIe SSD.
Soal grafis, ROG Zephyrus GD502DU mengandalkan GPU NVIDIA GeForce GTX 1660Ti 6GB GDDR6 VRAM dan Integrated Radeon Vega 10 juga diklaim Asus akan mampu menyuguhkan tampilan gambar game yang mulus dan tanpa gangguan.
Selain itu, vendor asal Taiwan ini membekali ROG Zephyrus GD502DU dengan teknologi pendinginan Anti-Dust Cooling, yang diklaim memiliki kemampuan mencegah debu dan partikel lain menyumbat sistem pendingin pada perangkat.
Untuk membawa pulang satu unit laptop gaming ini, konsumen perlu merogoh kocek sebesar Rp 20.299.000.
Baca Juga: Rilis di Indonesia, Asus ROG Hadirkan Router Game dengan Wi-Fi 6
Berita Terkait
-
Dua Laptop Gaming Asus Meluncur Pekan Depan
-
Rilis di Indonesia, Asus ROG Hadirkan Router Game dengan Wi-Fi 6
-
Dikira Jual Asus ROG, Unggahan Pria Ini Bikin Jiwa Miskin Warganet Bergetar
-
Asus Kawinkan AMD dan NVIDIA pada Dua Laptop Gaming Ini
-
Dua Asus ROG Zephyrus Terbaru Gempur Pasar Laptop Gaming Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026