Suara.com - Cakupan layanan internet berbasis kabel optik milik XL Axiata telah mencapai 195.000 homepass pada akhir Agustus lalu dan layanan bernama XL Home itu targetkan memiliki 500.000 homepass pada 2021 mendatang.
Dengan menyediakan layanan hiburan berupa konten dari Netflix, Iflix, OONA TV, dan Dens TV, jumlah pelanggan XL Home saat ini sebanyak 8 persen dari angka 195.000 homepass tersebut. Head of Product XL Home, Roy Wishnu, mengatakan pihaknya menargetkan sebanyak 250.000 homepass pada akhir 2019.
"Angka 500.000 homepass adalah target untuk tiga tahun mendatang. Jika akhir tahun sudah 250.000 homepass, saya yakin pasti tiga tahun lagi akan melebihi target," ucap Roy Wishnu saat di XL Axiata Tower, Jakarta, pada Jumat (20/9/2019).
XL Home sendiri mulai diluncurkan pada Mei 2018 lalu. Akhir tahun lalu XL Axiata menetapkan target sudah memiliki 500.000 homepass pada akhir 2019. Jadi jika melihat capaian saat ini, target XL Home pada tahun lalu gagal tercapai dan realisasinya diundur jauh ke 2021.
Menurut Wishnu, layanan XL Home kini telah menjangkau sebagian wilayah di Jakarta, Bekasi, Tangerang, Depok, Bogor, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, Denpasar, dan Yogyakarta.
Bersamaan dengan target akhir tahun 2019 ini, XL Home pun akan melakukan ekspansi di lima hingga enam kota, baik yang berada di Pulau Jawa maupun luar Jawa. Pelanggan XL Home sendiri didominasi dengan keluarga muda dan anak-anak muda yang berusia sekitar 19 sampai 28 tahun.
Sebagai informasi, layanan XL Home terdiri dari paket Family seharga Rp 349.000 dengan kecepatan internet 100 Mbps, paket Super User seharga Rp 499.000 dengan kecepatan internet 300 Mbps, dan paket Ultimate seharga Rp 999.000 dengan kecepatan internet 1 Gbps.
Tag
Berita Terkait
-
HUT RI Ke-80: XL Bagi-Bagi Kuota Gratis 80GB untuk Pelanggan PRIORITAS! Ini Cara Klaimnya
-
XL Satu Hadirkan Promo Jumbo dan Juara, Internet Kencang Bonus Istimewa untuk Pelanggan
-
XL Prabayar Hadirkan Paket Roaming Singapura - Malaysia Super Jumbo hingga 100 GB
-
XLSMART Sediakan Kartu Perdana Khusus Haji Harga Mulai 355 Ribu dengan Fitur Booster Terbaru
-
BTS 4G dan Trafik Layanan XL Axiata Meningkat di Tengah Proses Merger Menjadi XLSMART
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
3 Tagar Trending usai Timnas Indonesia Gagal ke Pildun: Ada #KluivertOut dan #ErickOut
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Oktober: Klaim Pemain 112-113 dan Jutaan Koin
-
15 Kode Redeem Mobile Legends Aktif 11 Oktober: Klaim Skin Bruno DJ dan Diamond Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile 11 Oktober: Klaim Pemain Timnas dan Hadiah Eksklusif Event National Team
-
25 Kode Redeem FF 11 Oktober 2025: Klaim Skin Timnas dan Hadiah Langka Booyah Day
-
7 Rekomedasi Tablet dengan Fitur NFC, RAM Besar Terbaik di Kelasnya
-
6 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Ala Film Fast & Furious, Hasil Keren dan Dramatis
-
5 HP Xiaomi Rp1 Jutaan Terbaik di Oktober 2025: Memori Lega, Performa Apik
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Cara Cek Kesehatan Baterai iPhone, Kapan Waktunya Ganti Baru?