Suara.com - Meski aplikasi chatting saat ini sudah menjamur di berbagai platform ponsel, namun Hamish Daud lebih nyaman menggunakan layanan telepon.
"Saya dari dulu lebih suka menelepon karena bisa lebih jelas dalam menyampaikan pesan, ada intonasi agar tujuan obrolan bisa tersampaikan," terang suami penyanyi Raisa itu di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, pada Jumat (25/10/2019).
Selain itu, aktor yang juga berprofesi sebagai arsitek ini tidak terlalu suka menggunakan chatting dengan menambahkan emoticon.
"(Kenapa lebih suka pakai telepon?) Biar persepsi nggak salah, saya bukan tipe orang yang suka chating pakai emoticon seperti kebanyakan orang zaman sekarang. Saya orangnya straight to the point," imbuh Hamish.
Di sisi lain, kesibukan dirinya yang tidak hanya terfokus pada satu profesi saja menuntut Hamish untuk selalu terkoneksi dengan pekerjaannya yang terkadang harus terus dipantau.
"Sesuai dengan my lifestyle, saya rasa all day, sering menelepon karena kebetulan saya punya yayasan dan beberapa proyek, sehingga saya harus cepat berkomunikasi. Komunikasi lewat telepon sangat krusial karena saya yang harus terlibat langsung dengan pekerjaan saya," ujar pria 39 tahun tersebut.
Ayah satu anak ini juga mengakui bahwa ia merupakan sosok yang ekspresif sehingga telepon adalah cara terbaik untuk mengekspresikan pemikirannya. Saking seringnya melakukan panggilan suara, ia mengaku bisa menelepon hingga 4 jam dalam satu kali panggilan.
"Saya cerewet. Kadang jam 1 pagi, jam 5 pagi, sering meeting dengan NGO di Amerika Serikat. Kalau saya paling sebentar 1 menit. Paling lama 3-4 jam untuk sekali telepon," tandasnya.
Baca Juga: Bahas Libra, Mark Zuckerberg Dicecar Anggota Kongres AS
Berita Terkait
-
XL Axiata Hadirkan Paket Baru untuk Pelanggan Pascabayar
-
Hari Binatang Sedunia, Ini Tanda Mata Hamish Daud untuk Binatang Laut
-
Punya Anak, Raisa Mulai Selektif Ambil Tawaran Manggung
-
Raisa Malu-malu Kucing Ngedance Di Video Klip Lagu "You"
-
Foto Jadul Bareng Luna Maya, Potret Hamish Daud Remaja Bikin Pangling
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Vivo V70 Series Siap Meluncur Global: Kapan Tiba ke Indonesia? Ini Prediksi Tanggalnya
-
7 Cara Mengamankan Akun Instagram dari Hacker, Solusi Aman dari 'Serangan Reset Password'
-
7 HP Layar AMOLED 144Hz Harga Rp3 Jutaan: Bonus Kamera 64 MP dengan OIS, Baterai Jumbo
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage: AE Lolos Knockout, ONIC Butuh 2 Kemenangan
-
7 HP Snapdragon RAM 12GB Harga Rp3 Juta: Solusi Murah di Tengah Krisis, Kecepatan Ngebut
-
5 Earphone Sport Running Wireless Paling Praktis, Bass Mantap Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
6 HP OPPO dengan Kamera Jernih 30 MP ke Atas, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
5 HP dengan Kamera 200 MP Terbaik, Hasil Foto Jernih Super Stabil
-
Update Free Fire Januari 2026: Ada Skin Jujutsu Kaisen dan Gameplay Baru
-
The Division 3 Dalam Pengembangan, Ubisoft Janjikan Game Shooter Luar Biasa