Suara.com - Pada awal Januari lalu, China National Space Administration (CNSA) berhasil mendaratkan wahana antariksa Chang'e-4 di sisi jauh Bulan.
Sebagaimana dilansir laman Xinhua News Agency, wahana nirawak Chang'e-4 menjadi yang pertama yang pernah mendarat di sisi jauh Bulan.
Misi ini terdiri dari dua robot, yaitu Chang'e-4 dan Yutu 2. Sejak pendaratan pada 2 Januari, keduanya telah menjelajahi permukaan bulan di dalam Kawah Von Kármán, sebuah area selebar 186 kilometer.
Terbaru, Yutu 2 merilis foto yang menunjukkan bahwa pusat kawah berisi bahan yang berwarna berbeda dari sekitarnya dan memiliki bintik-bintik cerah. Gambar tersebut dirilis oleh Our Space melalui akun media sosial Weibo pada 8 Oktober lalu.
Clive Neal, seorang ilmuwan Bulan di Universitas Notre Dame di Indiana, mengatakan bahwa gambar tersebut mirip dengan sampel kaca yang ditemukan selama misi Apollo 17 pada tahun 1972.
Disebut sampel 70019, sampel yang dikumpulkan oleh astronot dan ahli geologi Harrison Schmitt itu terbuat dari fragmen mineral yang gelap dan pecah serta kaca hitam yang mengilap.
"Bentuk fragmen tampak cukup mirip dengan bahan lain di daerah kawah itu," kata Dan Moriarty, rekan Program Postdoctoral NASA di Goddard Space Flight Center di Greenbelt, Maryland, sebagaimana dilansir laman Space.com.
Yutu 2 juga telah melakukan pendekatan untuk menganalisanya menggunakan Spektrometer Visible dan Near-Infrared Rover (VNIS), tapi hasil pengamatan tersebut belum diumumkan.
Our Space sendiri mengunggah foto tersebut menggunakan istilah " " ("jiao zhuang wu"), yang dapat diterjemahkan sebagai "seperti gel". Keterangan itu menimbulkan spesikulasi yang luas di antara para ilmuwan Bulan.
Baca Juga: Siap-siap! Menkominfo Bakal Kenakan Pajak Layanan Video on Demand
Penemuan misterius yang masih belum bisa dikonfimasi itu membuat Yutu 2 harus menunda penjelajahannya menuju bagian barat sisi jauh Bulan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?
-
Dilarang Purbaya, Shopee Blokir Ratusan Ribu Produk Thrifting
-
POCO F8 Pro Lolos Sertifikasi, Kotak Penjualan Kemungkinan Tanpa Charger
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 November: Klaim Magic Curve dan Pemain 111-113
-
Fitur Tersembunyi WA Web, Ini Cara Blur Chat WhatsApp agar Tak Diintip
-
Perang Dagang Makin Panas! Amerika Serikat Resmi Larang Chip Nvidia ke China