Suara.com - Yupiter selama ini diyakini telah menjadi tameng Bumi dari serbuan asteroid dan komet, karena ukurannya yang sangat besar tetapi sebuah penelitian baru menunjukkan sebaliknya: planet raksasa itu justru menembakkan asteroid dan komet ke Bumi.
Para ilmuwan tadinya percaya dengan teori Tameng Yupiter (Jupiter Shield), yang mengatakan bahwa planet raksasa itu akan menarik atau mementalkan asteroid dan komet yang mengarah ke Bumi.
Tetapi menurut Kevin Grazier, ahli fisika yang sempat bekerja di NASA dan fokus meneliti tentang Yupiter, Bumi justru menjadi korban tembakan asteroid dan komet dari tetangga raksasanya itu. Bahkan, Grazier mengibaratkan Jupiter sebagai sniper yang mengincar Bumi.
"Simulasi kami menunjukkan bahwa Yupiter memiliki peluang sama besar untuk mengirim asteroid ke Bumi dan membelokkan asteroid ke tempat lain," kata Grazier yang selama 10 tahun terakhir meneliti tentang Yupiter.
Ringkasnya, ia menilai bahwa Yupiter memang melindungi Bumi. Namun di saat bersamaan, juga membahayakan. Oleh karena itu, ia menganjurkan NASA untuk terus memantau dan mewaspadai planet tersebut.
"Ada ratusan obyek dekat Bumi yang berpotensi membahayakan. Saya pikir kita sekarang harus lebih banyak memberi perhatian soal apa yang terjadi lebih jauh di lingkungan sekitar Yupiter," imbuhnya.
Dalam penelitiannya Grazier, yang bekerja sama dengan NASA, menunjukkan perilaku objek-objek di dalam lingkaran Sabuk Kuiper dipengaruhi planet-planet Jovian - Yupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.
Sabuk kuiper sendiri adalah area di sisi luar Neptunus yang berisi batuan dan debu antariksa sisa pembentukan tata surya miliaran tahun silam.
Studi Grazier juga menunjukkan bagaimana Centaurs, sekelompok objek berlapis es dekat orbit Yupiter dan Neptunus, disedot oleh gravitasi Jupiter, diadopsi masuk ke dalam kelompok objek antariksa yang dikenal sebagai Jupiter Family Comets (JFS).
Baca Juga: 14 Asteroid Dekati Bumi Pekan Ini, Tapi yang Mengancam Datang di Februari
JFS inilah yang menurut Grazier memiliki potensi untuk menabrak Bumi. Centaurs sendiri tadinya adalah bagian dari Sabuk Kuiper, tetapi kemudian ditarik oleh gravitasi empat planet Jovian.
Salah satu JFS yang terkenal adalah sebuah objek bernama D/1770 L1 Lexell. Komet itu disedot oleh Jupiter dan kemudian terpental mendekati Bumi pada 1967 silam. [Gizmodo]
Berita Terkait
-
Ilmuwan Pastikan Kawah Silverpit di Laut Utara Tercipta akibat Asteroid
-
NASA Siapkan Opsi Nuklir untuk Cegah Asteroid Tabrak Bulan
-
Ulasan Novel Komet: Hati-Hati Menaruh Kepercayaan pada Manusia
-
Apa itu Hujan Meteor Perseid yang Terjadi Hari Ini, 13 Agustus
-
NASA Pastikan Asteroid Raksasa Tidak Ancam Bumi, Tapi Potensi Tabrakan dengan Bulan
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
HP Murah Honor X5c Rilis: Desain Mirip iPhone, Harga Sejutaan
-
Pemilik Ponpes Al Khoziny Bukan Orang Sembarangan, Petinggi Partai Beri Bantuan
-
Rincian Sensor Kamera iPhone 17 Series Terungkap, Semuanya dari Sony
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 5 Oktober: Ada Bunny Bundle dan SG2 Troublemaker
-
19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
-
Xiaomi 17T Diprediksi Rilis Lebih Awal, Pertahankan Chip Premium MediaTek
-
Spesifikasi Infinix GT 30: HP Murah dengan Skor AnTuTu Tinggi, Layar 144 Hz
-
Mudah! Begini Cara Membuat Avatar Profil WhatsApp dari Foto Selfie
-
5 Kode Shift Borderlands 4 Terbaru: Ada Hadiah Kunci dan Legendary Ripper Shield
-
Tampilkan Mobil Balap, Teaser iQOO 15 Bocorkan Performa dan UI Anyar