Suara.com - Seiring dengan penyebaran virus corona yang makin meluas, masyarakat disarankan menghindari aktivitas di luar rumah maupun tempat umum.
Hal inilah yang mendorong Niantic Labs untuk sedikit memodifikasi peraturan game andalannya, Pokemon Go, agar bisa dimainkan tanpa perlu meninggalkan rumah.
Seperti yang sudah diketahui, Pokemon Go adalah game yang mengajak para pemainnya untuk keluar rumah dan mengunjungi tempat-tempat tertentu agar mendapatkan pokemon baru atau merebut gym milik tim lain.
Lantaran penyebaran virus corona belum mereda, pihak pengembang mendesain ulang sistem game tersebut. Tujuannya adalah agar para pemainnya bisa tetap memainkan Pokemon Go dari dalam rumah, tentunya sampai batas tertentu.
Salah satu perubahan yang dilakukan adalah dengan meningkatkan jumlah habitat Pokemon baru agar pemain tetap bisa menemukan pokemon meski sedang berada di rumah.
Selain itu, Niantic juga memberikan diskon harga item Incense sebesar 99 persen agar pemain bisa menggunakan item itu untuk meningkatkan kemunculan pokemon di sekitarnya, termasuk menambah durasi item tersebut menjadi satu jam.
Dilansir laman Ubergizmo, Minggu (15/3/2020), Niantic Labs juga mengurangi jarak yang dibutuhkan untuk menetaskan telur menjadi setengahnya.
Perlu dicatat, ini hanyalah perubahan secara temporer dan Niantic nantinya akan mengembalikan mekanika game ke normal, tentunya ketika situasi sudah aman dan terkendali.
"Kami membuat perubahan ini berdasarkan situasi kesehatan global saat ini, kami juga mengajak pemain untuk membuat keputusan tujuan mereka dan apa yang mau dilakukan untuk kepentingan kesehatan mereka dan kesehatan orang di sekitarnya," tutup Niantic dalam blog resminya.
Baca Juga: AS Uji Coba Vaksin Virus Corona ke Manusia dalam Hitungan Pekan
Catatan Redaksi: Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119.
Berita Terkait
-
Mantap, Pokemon Go Hadirkan Fitur Pertarungan Antar Pemain di Seluruh Dunia
-
Pokemon Go Siapkan Fitur Buddy Adventure di 2020
-
Asyik Main Pokemon Go, Gamer Cantik Ini Tewas Terkena Tembak
-
Pokemon Go Tambahkan Peringkat Battle League PvP Tahun Depan
-
Sambut Halloween 2019, Pokemon Go Hadirkan Event Seru
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram