Suara.com - Seorang bocah lelaki berumur 9 tahun yang telah terinfeksi Covid-19, dilaporkan tidak menularkan virus ke 170 orang yang ditemuinya. Ini menunjukkan bahwa anak-anak mungkin bukan penyebar utama virus Corona.
Terinfeksinya bocah itu terkait dengan kasus Steve Walsh, seorang pebisnis yang menjadi warga Inggris pertama yang dinyatakan positif virus Corona, setelah menghadiri konferensi penjualan di Singapura pada Januari lalu.
Walsh tanpa sadar, menularkan virus itu ketika ia berinteraksi dengan 10 orang dewasa asal Inggris dan keluarga, beranggotakan lima orang di resor ski Contamines-Montjoie di wilayah Haute-Savoie, Perancis.
Sebagian besar orang yang berinteraksi dengannya terpapar virus. Uniknya, sebuah penyelidikan yang dilakukan Public Health France menemukan bahwa bocah berusia 9 tahun itu, tidak menularkan penyakitnya kepada saudara kandung atau orang lain, meskipun telah melakukan kontak dengan 172 orang.
Dalam sebuah laporan investigasi yang diterbitkan di Clinical Infectious Diseases, menjelaskan bagaimana tes bocah itu terinfeksi Covid-19 dan juga influenza serta virus flu biasa.
"Seorang anak yang koinfeksi dengan virus pernapasan lainnya menghadiri tiga sekolah sementara mengalami gejala, tetapi ia tidak menularkan virus. Itu menunjukkan potensi dinamika penularan yang berbeda pada anak-anak," ucap Kostas Danis, seorang ahli epidemiologi di Public Health France mengatakan kepada AFP Perancis, dikutip laman The Guardian, Rabu (22/4/2020).
Bocah tersebut hanya memiliki gejala ringan dan ketika dites, ternyata memiliki tingkat virus yang nyaris tidak terdeteksi. Rendahnya tingkat infeksi, menjelaskan mengapa ia tidak menulari virus ke orang lain.
Para ilmuwan percaya bahwa anak-anak biasanya hanya memiliki gejala ringan dan mungkin menularkan virus jauh lebih sedikit daripada orang dewasa.
"Anak-anak mungkin tidak menjadi sumber penting dalam penularan virus baru ini," tulis para ilmuwan.\
Baca Juga: Pasang Foto Profil Teletubbies, Mahasiswa Ini Kena Tegur Dosennya
Para ahli menduga respon imun anak-anak mungkin mampu membersihkan infeksi lebih cepat daripada orang dewasa yang berumur lebih tua, yang cenderung lebih rentan terhadap penyakit.
Para ilmuwan di University College London mengkaitkan laporan itu pada penutupan sekolah, yang kemungkinan hanya berdampak kecil pada penyebaran virus. Banyak negara di dunia yang telah menutup sekolah untuk memperlambat penularan virus Crona.
Meski begitu, peran anak-anak dalam menyebarkan virus tetap menjadi salah satu misteri utama. Menurut Profesor Jonathan Ball, seorang ahli virologi di Universitas Nottingham, mengatakan bahwa pemahaman yang lebih baik tentang siapa yang lebih berisiko menularkan virus adalah bagian yang sangat penting.
Berita Terkait
-
Pemda DIY Sebut Kasus Dokter Positif Covid-19 Tak Termasuk Transmisi Lokal
-
Prediksi Ilmiah, 106 Ribu Orang RI Terinfeksi Virus Corona Pada Juli 2020
-
Lebih Banyak dari Indonesia, Kasus Virus Corona di Malaysia Hampir 5 Ribu
-
Meski Tidak Keluar selama 3 Minggu, Perempuan Amerika Terinfeksi Covid-19
-
Wadidaw! 47 Staf Medis Positif Virus Corona Gegara Hadiri Acara Pernikahan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
7 HP Murah dengan Baterai 6000 mAh, Harganya Cuma Rp 1 Jutaan
-
Benarkah Ada Bocoran Soal TKA Meski Diacak Komputer?
-
Sahroni Curhat Kolor dan Foto Keluarga Dijarah, Senggol soal Pajak: Tuh Orang Boro-boro Bayar!
-
Xiaomi Siapkan Redmi Monster dengan Baterai 9.000 mAh dan Fast Charging 100W
-
Kirin 8020 Setara Chipset Apa? Saingan dengan Snapdragon Berapa?
-
Viral Ahmad Sahroni Muncul Cerita Perjuangannya Ngumpet saat Rumah Dijarah, Netizen: Cari Simpati?
-
Spesifikasi Pesawat Angkut Terbesar TNI AU: Airbus A400M
-
vivo X300 Ultra Bakal Meluncur Global, Siap Tantang HP Flagship dari Samsung, Oppo, dan Xiaomi
-
17 Kode Redeem FC Mobile 3 November 2025 Update Baru, Manfaatkan Rank Up untuk Naik Level Pemain
-
32 Kode Redeem Free Fire Awal Bulan 3 November 2025, Darkheart Bundle Siap Klaim