Suara.com - Tokopedia menghadirkan fitur-fitur baru dalam aplikasi untuk mempermudah pengguna memenuhi kebutuhan hingga menciptakan peluang saat pandemi, terutama di bulan Ramadan.
"Bulan Ramadan biasanya dibarengi oleh lonjakan transaksi. Terlebih di tengah pandemi, belanja online menjadi alternatif meminimalisir penyebaran virus. Demi membantu bisnis lokal tetap beroperasi daring di masa ini, kami menciptakan sederet inovasi untuk menunjang produktivitas para penjual," ucap Priscilla Anais, AVP of Product Tokopedia, dalam keterangan pers yang diterima Suara.com.
Bagi penjual, terdapat fitur quick reply chat yang memungkinkan penjual membalas pesan dari pembeli lewat notifikasi tanpa harus membuka aplikasi. Selain itu, fitur weekly summary sales and order juga bisa memudahkan penjual melihat ringkasan penjualan, performa toko, pesanan, serta kendala transaksi.
Pada homepage toko, para penjual kini bisa memanfaatkan berbagai tampilan toko agar terlihat lebih menarik bagi pembeli. Para penjual juga dapat menampilkan kampanye, produk-produk unggulan, serta promo pada homepage yang dipersonalisasi.
Sedangkan bagi pembeli saat ini bisa menikmati pengalaman berbelanja langsung atau live shopping di Tokopedia Play. Fitur ini membuat pembeli dapat berinteraksi dengan para kreator konten dan juga langsung membeli produk yang dibutuhkan saat mengikuti live streaming.
Tokopedia pun menghadirkan fitur Beli Langsung yang mempermudah dan mempercepat proses berbelanja. Dengan fitur tersebut, pengguna dapat menyelesaikan transaksi hanya dengan satu klik. Metode pembayaran dan pengiriman dapat secara otomatis direkomendasikan sesuai preferensi atau kebiasaan masing-masing pembeli.
Tokopedia saat ini telah memiliki lebih dari 7,8 penjual dan lebih dari setengahnya mengelola bisnis lewat aplikasi. Para pebisnis lokal itu memasarkan lebih dari 250 juta produk kepada lebih dari 90 juta pengguna aktif bulanan.
Karena itu, di tengah pandemi Covid-19, Tokopedia berkomitmen memastikan para penjual lokal tersebut tetap beroperasi daring, juga terus berupaya mempermudah kebutuhan tanpa harus keluar rumah terutama selama Ramadan.
Baca Juga: Arkeolog Temukan Kerangka Afrika, Ungkap Kisah Perdagangan Budak
Tag
Berita Terkait
-
Review iPhone 17 yang Sudah Masuk Indonesia, Ada Tipe Apa Saja?
-
TikTok Shop by Tokopedia Dukung Brand Lokal Bersinar di Jakarta Fashion Week 2026
-
Tokopedia dan TikTok Shop Ungkap Sinergi Dahsyat Dongkrak Penjualan Batik!
-
KPPU Denda TikTok Rp 15 Miliar di Kasus Akuisisi Tokopedia
-
Awal Puasa Ramadan 2026, Muhammadiyah dan Pemerintah Sama atau Beda?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Laris Lampaui Konsol Lain, Nintendo Switch 2 Terjual 10 Juta Unit dalam 4 Bulan
-
23 Kode Redeem FF 5 November: Segera Klaim Skin Evo Gun & Bundle Flame Arena Sebelum Kedaluwarsa!
-
Google Doodle Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Ini Maknanya
-
Unisoc T7250 vs MediaTek Helio G81, Bagus Mana?
-
Cari Smartwatch yang Cocok untuk iPhone selain Apple Watch? Cek Rekomendasi Keren Ini
-
Spesifikasi Redmi Pad 2 Pro, Tablet Xiaomi Resmi ke RI dengan Baterai 12.000 mAh
-
Ingin Tambah Penghasilan? Jadilah Mitra EDC Asterlink dan Raih Untung Jutaan Rupiah!
-
Daftar Harga iPhone Terbaru November 2025, Setelah iPhone 17 Rilis Banyak yang Dapat Diskon
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 5 November 2025: Skin Evo Gun Gratis Di Depan Mata