Suara.com - Seekor monyet menyerang teknisi laboratorium kampus di sebuah sekolah kedokteran di India dan melarikan diri dengan sampel darah dari tiga pasien yang terinfeksi Covid-19.
Teknisi lab yang dirampok lantas merekam aksi monyet tersebut dan mengunggahnya via Twitter. Dari video itu, diketahui bahwa primata ini langsung memanjat pohon setelah mencuri sampel darah dan barang-barang medis lainnya. Ketika berada di atas pohon, monyet terlihat sedang menggerogoti sarung tangan bedah yang dipakai teknisi lab untuk melakukan penelitian Covid-19.
Insiden itu terjadi beberapa hari lalu di Lala Lajpat Rai Memorial Medical College yang dikelola pemerintah di Uttar Pradesh, negara bagian di wilayah India Utara.
Usai pihak berwenang mengumumkan kejadian ini, warga sekitar Uttar Pradesh khawatir bahwa insiden itu dapat meningkatkan risiko penularan Covid-19 ke monyet lain dan kemudian ke manusia. Padahal di wilayah tersebut, sudah ada 7.170 kasus positif Covid-19.
Di sisi lain, fakta menunjukkan bahwa manusia dapat menginfeksi beberapa hewan dengan SARS-CoV-2. Pada April, lima harimau dan tiga singa di Kebun Binatang Bronx di New York City dinyatakan positif terkena virus corona setelah tertular dari seorang staf kebun binatang.
Wildlife Conservation Society juga mencatat, adanya dua kucing peliharaan dan seekor anjing peliharaan di AS juga dinyatakan positif terkena virus corona, yang kemungkinan mereka tertular karena kontak dengan orang-orang.
Kendati demikian, Kepala Sekolah Lala Lajpat Rai Memorial Medical College Dr. S.K. Garg mengatakan bahwa monyet itu mengambil sampel darah, dan bukan hasil Swab dari pasien yang terinfeksi, sehingga tidak akan membahayakan kesehatan.
"Ini adalah sampel darah yang diambil dari pasien Covid-19 selama perawatan rutin," kata Garg kepada New York Times, sebagaimana dikutip dari Livescience, Minggu (31/5/2020).
Ia menambahkan, sejauh ini belum ada bukti bahwa monyet (atau hewan apa pun) dapat tertular virus corona melalui kontak langsung dengan darah dari orang yang terinfeksi. Sebaliknya, Covid-19 sangat mudah menular melalui lendir atau partikel udara yang terkontaminasi virus.
Baca Juga: Samsung Galaxy A31 Punya DNA Gaming
Meski begitu, pihak berwenang dan tim medis terus melakukan penyelidikan tentang insiden monyet mencuri sampel darah pasien Covid-19 ini.
Berita Terkait
-
Pemakaian Ventilator Pasien Covid-19 Dikaji Ulang, Kenapa?
-
Kenapa Covid-19 Bisa Sebabkan Pembekuan Darah? Ahli Beberkan Sebabnya
-
Terungkap! Hasil Otopsi Mayat Buktikan Covid-19 Tak Cuma Serang Pernapasan
-
Sekelompok Monyet di India Curi Sampel Darah Pasien Covid-19
-
Gawat! 50 Pedagang Pasar Klender Pernah Berkontak dengan Pasien Corona
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
Terkini
-
Setahun Prabowo Gibran, Meutya Hafid Ungkap 60 Juta Warga Belum Kebagian Akses Internet
-
Meutya Hafid Sebut AI Bakal Gantikan 85 Juta Pekerjaan di Tahun 2025
-
YouTube Tambah Fitur Shorts Timer, Biar Gak Kecanduan Scroll Terus
-
WhatsApp Tambah Fitur Baru, Bikin Orang Tua Aman dari Penipuan Online
-
Modus Baru Penipuan di TikTok Live: Kirim Gift Rp500 Ribu Dijanjikan Diganti Rp30 Juta
-
Setahun Starlink di Indonesia, Kecepatan Internet Malah Makin Lelet
-
Industri Ritel Mulai Digitalisasi, Ribuan Karyawan Ikut Terdampak
-
HP Flagship Xiaomi Ini Akan Segera Menerima HyperOS 3
-
20 Kode Redeem FC Mobile 24 Oktober: Klaim Hadiah Langka dari Event Footyverse dan Liga Champions!
-
Oppo Reno 15 Series Bakal Hanya Punya Dua Model? Bye Reno 15 Pro Max