Suara.com - Performa chipset Snapdragon 865 Plus dijamin bukan chipset kaleng-kaleng. Setelah sepekan yang lalu bocor di AnTuTu, kini skor benchmark yang diduga chipset terbaru Qualcomm ini muncul di Geekbench.
Daftar di Geekbench menunjukkan bahwa chipset yang diduga Snapdragon 865 Plus akan menjadi dapur pacu sebuah HP dengan kode "asus ZF".
Perangkat mencetak 973 poin dalam single-core dan 3346 poin dalam multi-core.
Skor sebesar itu menampakkan bagaimana bertenaganya chipset Snapdragon 865 Plus.
Jika dibandingkan dengan hasil benchmark dari ponsel yang didukung Snapdragon 865 seperti Galaxy S20 Plus 5G, kita dapat melihat peningkatan utama adalah pada skor single-core.
Itu berarti terdapat peningkatan performa hampir 10 persen jika dibandingkan Snapdragon 865 varian standar (dalam tes single-core).
Jika Snapdragon 865 saja sudah cukup buas, bisa dibayangkan bagaimana performa Snapdragon 865 Plus.
Pada daftar di Geekbench, terungkap bahwa perangkat yang diuji coba mempunyai RAM 16 GB dan membawa sistem operasi Android 10.
Perangkat dengan kode "asus ZF" diduga kuat merupakan Asus ROG Phone 3 yang siap meluncur sebentar lagi.
Baca Juga: Begini Hasil Video 8K dari Qualcomm Snapdragon 865!
Asus ROG Phone 3 diyakini juga merupakan HP flagship pertama yang akan mendukung Snapdragon 865 Plus.
Dikutip dari Gizmochina, sekitar satu pekan yang lalu skor performa Snapdragon 865 Plus juga bocor di AnTuTu.
Seorang leaker membocorkan HP misterius yang menggunakan Snapdragon 865 Plus.
Dalam bocorannya, terungkap bahwa Snapdragon 865 Plus mampu mencetak skor sebesar 667.253 poin.
Skor tersebut jauh lebih tinggi jika dibandingkan skor milik Oppo Find X2 Pro yang "hanya" 604.123 poin.
Padahal Oppo Find X2 Pro dinobatkan sebagai perangkat Android dengan performa paling kencang pada bulan Mei 2020 versi AnTuTu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Sonic Racing CrossWorlds: Sinopsis, Harga, serta Spek Minimum untuk Main Game
-
Silent Hill F: Sinopsis, Harga, dan Spesifikasi Minimum PC untuk Main Game
-
Kenalan dengan Eman Llanda Sangco, Gold Laner Berbakat Asal Filipina
-
20 Kode Redeem FF Hari Ini 1 Oktober 2025, Gaet Budle Firefall Eksklusif Langsung
-
11 Kode Redeem FC Mobile 1 Oktober 2025 Bikin Hoki, Sikat Icon Hernandez Gratis
-
Gempa Filipina dan Sumenep Saling Berhubungan? Cek Faktanya
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
10 Aplikasi untuk Menghapus Objek Foto yang Mengganggu di Latar Belakang
-
Mesin Pencari Itu Gimana Sih? Panduan Simpel untuk Pemula
-
10 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Melayang di Kegelapan yang Viral