Suara.com - Aplikasi berbagi foto dan video, Instagram memang begitu diminati. Biar banyak likes, berikut waktu terbaik untuk posting foto di Instagram. Sebelum posting, perhatikan hal kecil ini ya.
Untuk beberapa orang, jumlah likes pada postingan Instagram rupanya cukup penting. Hal ini karena jumlah likes berpengaruh untuk akun-akun bisnis. Jumlah likes ini berfungsi untuk menambah insight akun-akun tersebut.
Secara umum, likes pada Instagram ini menjadi salah satu bentuk apresiasi yang diberikan untuk sesama pengguna Instagram. Jika foto atau video yang diunggah begitu menarik perhatian, dapat dipastikan akan mendapat jumlah likes yang banyak.
Tidak mudah untuk dapat menarik perhatian sesama pengguna dan mendapat banyak likes. Biasanya, untuk mendapat likes yang banyak, pengguna mengandalkan bantuan hashtag yang diharapkan dapat mencuri perhatian dan memberi banyak likes.
Salah satu tips untuk memberikan likes yang banyak adalah dengan memperhatikan waktu untuk posting foto di Instagram. Tidak bisa sembarangan, berdasarkan penelitian, ada waktu-waktu terbaik untuk posting foto di Instagram lho.
Melansir Techtimes.com, berdasarkan layanan Latergramme, waktu terbaik untuk posting foto di Instagram adalah pada pukul 02.00 dini hari dan pukul 17.00 sore. Di sisi lain, waktu yang kurang baik untuk mengunggah foto adalah pada 09.00 pagi dan 18.00 sore.
Jika pada umumnya, pukul 02.00 dini hari dianggap tidak efektif karena waktu istirahat, kenyataannya, waktu ini justru tepat untuk posting foto di Instagram. Hal ini karena pada jam tersebut, banyak orang yang suka tidur larut malam.
Lebih lanjut, pada pukul 02.00 dini hari, tidak banyak pengguna yang mengunggah foto di Instagram. Hal ini memungkinkan unggahan kamu muncul di timeline Instagram.
Sedangkan pada pukul 17.00 sore dianggap baik karena pukul ini orang-orang sedang dalam perjalanan pulang dari kantor atau sekolah. Pada masa ini, pengguna Instagram akan membuka aplikasi tersebut untuk membunuh waktu.
Baca Juga: 10+ Quotes dari Serial Dark di Netflix, Cocok untuk Caption Instagram
Untuk hari, Latergramme menyarankan untuk mengunggah foto pada hari Rabu. Pada hari ini, postingan foto kamu bisa mendapatkan banyak likes dan komentar.
Itu tadi waktu terbaik untuk posting foto di Instagram, jangan lupa untuk memperhatikan hal ini sebelum mengunggah foto ya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
8 Tips Membeli iPhone Bekas agar Terhindar dari Blokir IMEI dan iCloud
-
Daftar 3 iPhone yang Cocok untuk Investasi Gadget Jangka Panjang hingga 2030
-
Internet Rakyat 100 Gbps Biaya Rp100 Ribu Sudah Bisa Digunakan, Ini Cara Daftarnya
-
Panduan Lengkap Mengkonversi Dokumen Word ke Excel
-
5 iPhone Bekas Harga Rp1-2 Jutaan untuk Kebutuhan Konten dan Gengsi
-
57 Kode Redeem FF 5 Januari 2026: Bocoran Bundle Gojo Satoru dan Bonus Top Up Spesial
-
34 Kode Redeem FC Mobile 5 Januari 2026: Bocoran Vidic 115 dan TOTY 2026 OVR 117
-
Komdigi: Registrasi Kartu SIM dengan Data Wajah Diterapkan Bertahap
-
4 Pilihan HP iQOO Paling Murah dengan Spesifikasi Gahar
-
6 Rekomendasi Tablet 11 Inch Terbaik untuk Anak Sekolah dan Mahasiswa