Suara.com - PT. Datascrip meluncurkan layanan berbelanja online melalui web datascripmall.id pada Kamis (27/8/2020). Situs berbelanja ini mengedepankan keaslian produk, garansi resmi, pilihan pembayaran yang aman dan beragam, serta pilihan pengiriman yang dapat dilacak.
"Pembelian dalam situs sangat mudah, hanya cukup melakukan registrasi dan login dari komputer ataupun ponsel. Menu dan tampilan dalam datascripmall.id juga user friendly," kata Fernando Handinata, Departemen Manager PT Datascrip, dalam virtual meeting pada Kamis (27/8/2020).
Tersedia fitur live chat, ditambahkannya, yang dapat membantu pengguna jika kesulitan mengenai cara berbelanja atau seputar produk. Adapun kategori produk yang tersedia dalam datascripmall.id mencakup beragam, mulai dari kamera, camrecorder, dekstop, notebook, rak server, aksesoris komputer, printer, scanner, tinta dan kertas foto, smartphone dan gadget, dan masih banyak lagi lainnya.
"Kami berbeda dari layanan berbelanja online lainnya karena kami bisa pastikan bahwa semua barang langsung dari pemasok. Garansi dan keasliannya bisa kami jamin 100 persen," tambah Handinata.
Harga yang ditawarkan pun mengikuti harga yang ada di pasaran, namun dengan keamanan berbelanja yang ditawarkan oleh Datascrip.
"Kami menjual piece of mind, di mana ketika konsumen membeli barang dari datascripmall.id, mereka tidak perlu khawatir tentang keaslian dan keamanan produk yang dibelinya, sehingga pembeli akan merasa tenang," jelas Handinata.
Pembayaran yang ditawarkan dalam datascripmall.id juga beragam, mulai dari transfer bank melalui mesin ATM, m-banking, dan melalui instant payment melalui bank ataupun uang elektronik. Namun, saat ini menurut Handinata datascripmall.id belum mendukung pembelian COD, meski begitu tidak menutup kemungkinan Datascrip akan menghadirkan fitur tersebut.
Selain itu, Handinata juga menambahkan, jika peluncuran situs berbelanja ini mendapat tanggapan baik dari para konsumen, kemungkinan besar datascripmall.id akan melakukan pengembangan aplikasi dalam ponsel.
Baca Juga: Ingin Barangnya Cepat Habis, Penjual Ini Terapkan Marketing Anti-Mainstream
Berita Terkait
-
Wujudkan Rambut Impian dengan Produk Perawatan Premium
-
Tidak Terima Dikomplain, Tingkah Admin Online Shop Ini Jadi Sorotan
-
Bantu UMKM Go Digital, Lalamove Kini Hadir di Aplikasi HappyFresh
-
Watsons Kembali Gelar Festival Belanja Online
-
Curhatan Warganet Beli Face Shield di Ulasan Belanja Online Bikin Mewek
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
XLSMART Perkuat Jaringan di Bengkulu, Dorong Akses Digital Cepat Hingga ke Pelosok Daerah
-
Nothing Ear (3) Resmi Dijual ke Indonesia, TWS Premium Harga Rp 3 Juta
-
Waktu Menonton Video Belanja Melonjak 400 Persen, YouTube Shopping Gandeng Lazada
-
28 Kode Redeem FF 6 November 2025, Evo Gun Thompson Hadir untuk Libas Musuh
-
19 Kode Redeem FC Mobile 6 November 2025: Gaet Cafu 113 Hingga 25.000+ Gems Gratis
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?