Suara.com - Huawei sempat dibuat luntang lantung usai ditinggal Google bersama Android,. Bangkit dari keterpurukannya dan membuat sistem operasi sendiri, kini aplikasi navigasi TomTom disebut-sebut akan masuk ke Huawei.
Sebelumnya, Huawei masuk ke dalam daftar hitam perdagangan Amerika Serikat hingga kehilangan izin akses beberapa teknologi. Aplikasi navigasi lalu menjadi salah satu yang dibutuhkan Huawei usai ditinggal oleh Google dan Android.
Sempat dipertanyakan nasibnya, akhirnya Huawei menemukan aplikasi navigasi untuk mendukung aktivitas pengguna. Aplikasi tersebut adalah TomTom.
Mengutip GSM Arena, TomTom dilaporkan secara resmi masuk dalam toko aplikasi Huawei AppGalery. Jika benar, dapat dipastikan bahwa rumor sebelumnya mengenai kedatangan TomTom di Huawei adalah benar.
Nantinya TomTom dapat diakses secara gratis untuk 30 hari kedepan. Namun, setelah itu pengguna perlu membayar 1,99 euro per bulan hingga 12,99 euro per tahun untuk melanjutkan penggunaan.
Sebelumnya, TomTom dan Huawei dilaporkan menjalin kerja sama sejak Januari 2020 lalu. Menyaingi Google Maps dan aplikasi navigasi lainnya, TomTom jelas menawarkan banyak kecanggihan.
Kabar sebelumnya menyebutkan bahwa TomTom akan masuk sebagai pengganti Google Maps di Huawei P40 yang rilis sebelumnya. Sayangnya, kemunculan TomTom di perangkat tersebut belum diaplikasikan.
TomTom bisa digunakan oleh pengguna layaknya Google Maps. Aplikasi ini akan memberikan informasi mengenai layanan publik seperti transportasi umum dan rekomendasi aktivitas lainnya.
Usai resmi mendatangkan TomTom sebagai aplikasi navigasi resminya, Huawei dapat dipastikan mulai terbiasa jika harus berjalan tanpa dukungan Google bersama Android.
Baca Juga: Buruh PT Tridarma Kencana Dibayar Rp 75 Ribu Sepekan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena