Suara.com - NBA 2K21 akhirnya akan diluncurkan oleh Visual Concepts selaku developer game ini. Dibuat khusus, game satu ini didesain untuk mengenang mendiang Kobe Bryant.
Pada bagian depan cover game NBA 2K21, Visual Concepts memilih menyematkan sosok mendiang Kobe Bryant sebagai sampul game tersebut.
Sebelumnya, pebasket kenamaan mantan pemain LA Lakers ini ditemukan meninggal dunia usai helikopter yang ia tumpangi mengalami kecelakaan di Calabasas, California pada 26 Januari 2020 lalu.
Rilis tidak jauh dari kabar duka tersebut, NBA 2K21 dipastikan menjadi game penghormatan untuk sang legenda basket yang kerap disapa Black Mamba ini.
Melansir dari Games Radar, Visual Concepts menyebut bahwa NBA 2K21 dapat menjadi game yang mampu mengobati rindunya para penggemar untuk sosok Kobe Bryant yang meninggal di usia 41 tahun ini.
Ini bukan kali pertama Kobe Bryant muncul sebagai cover game tersebut. Sebelumnya, dirinya juga pernah menjadi cover game 2K lainnya yaitu 2K10 dan 2K17.
Walaupun dirilis untuk mengenang Kobe Bryant, nantinya akan ada Damian Lillard dan Zion Williamson yang juga akan turut tampil di cover game NBA 2K21 ini.
Untuk gameplay, Visual Concepts menyebutkan bahwa NBA 2K21 memiliki hal yang sama dengan NBA 2K20. Namun akan ada beberapa perubahan kecil yang disematkan nantinya.
Beberapa hal baru yang disematkan Visual Concepts dalam NBA 2K21 antara lain adalah mode MyTeam, MyCareer dan Neighborhood baru bernama The Beach.
Baca Juga: Laris Manis, Jumlah Pemain Among Us Saingi PUBG
Pada situs resmi NBA 2K, foto-foto cover game NBA 2K21 sudah terpampang dengan wajah Kobe Bryant sebagai sampulnya. Hal ini jelas saja disambut baik oleh penggemar yang sudah menatikan kedatangan game tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen
-
Bocoran Moto X70 Air Pro Terungkap, Kamera Periskop Jadi Senjata Utama