Suara.com - Dilaporkan YouTube down pada Kamis (12/11/2020), di mana pengguna mengalami masalah saat memuat video.
Dalam pantauan tim tekno Suara.com, YouTube mulanya dapat dimuat dengan baik pada halaman awal. Namun saat memilih video apa pun, video tersebut tidak dapat terputar. Layar video menunjukkan terjadinya error.
Sementara dilansir dari The Verge, halaman awal juga dapat dimuat dengan baik tetapi video akan terus berputar menampilkan roda pemuatan atau loading.
DownDetector juga menunjukkan sejumlah besar laporan pengguna tentang masalah dengan YouTube, yang menunjukkan bahwa masalah ini tersebar luas di berbagai wilayah di negara.
Hingga laporan ini ditulis, situs DownDetector melaporkan sebanyak 96 persen masalah yang dilaporkan terkait dengan menonton video.
Selain Indonesia, negara yang terdampak lainnya mencakup Australia, Filipina, Korea, Jepang, Turki, Yunani, Polandia, Jerman, Prancis, Belgia, Belanda, Denmark, Inggris, Argentina, Brasil, Peru, Kolombia, Meksiko, hingga Amerika Serikat.
Masalah ini tampaknya mempengaruhi layanan lain yang juga menggunakan infrastruktur YouTube, seperti YouTube TV serta film dan acara TV yang dibeli melalui Google TV.
Pihak YouTube juga telah mengkonfirmasi bahwa ada masalah pada layanannya.
"Jika saat ini Anda mengalami masalah saat menonton video di YouTube, Anda tidak sendirian. Tim kami telah mengetahui masalah tersebut dan sedang berupaya memperbaikinya. Kami akan menindaklanjuti di sini dengan pembaruan apa pun," cuit @TeamYouTube.
Baca Juga: Pagi Ini Warganet Keluhkan Aplikasi Youtube Down, Ini Penjelasannya
Pada media sosial lain, seperti Twitter, banyak pengguna juga mencuitkan masalah ini. Tagar #YouTubeDown bahkan menjadi Trending Topic Twitter Indonesia dengan jumlah cuitan sebanyak lebih dari 131.000 tweet.
Berita Terkait
-
Selama Pandemi, Ini Konten yang Banyak Menarik Pemirsa di YouTube
-
Kata Ustaz Felix Siauw, Umat Islam Tak Wajib Bisa Baca Al Quran, Maksudnya?
-
Tips Jadi YouTuber Hits ala Baim Wong: Collab?
-
Viral Disebut Kembaran, Dimas Pedagang Bakso Akhirnya Bertemu Raffi Ahmad
-
Lagi Asyik Berenang, Anya Geraldine Digodain dan Bikin Salfok
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak
-
MediaTek Kompanio 540: Chipset Khusus Chromebook untuk Pelajar dengan Baterai Awet
-
7 HP Murah RAM 12 GB untuk Gamer Kantong Cekak, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
Moto X70 Air Rilis: HP Midrange dengan Bodi Super Tipis 6 mm dan RAM 12 GB
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 1 November: Raih Luck Royale Voucher dan Skin Halloween
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
-
Canva Rilis Model AI Desain Baru dan Ubah Platform Jadi Pusat Kreatif