Suara.com - Brand ponsel asal China Vivo mengonfirmasi akan meluncurkan seri flagship terbarunya yaitu Vivo X60 series. Gawai ini akan fokus pada teknologi kameranya untuk memanjakan para pencinta fotografi.
Tak main- main Vivo bekerjasama dengan produsen optik asal Jerman yaitu Zeiss, untuk menghadirkan pengalaman fotografi dalam gawai mungil dengan sistem bernama Vivo Zeiss Co-engineered Camera System.
“Vivo membawa pembaruan dalam Imaging System yang lebih modern untuk mendukung teknologi kamera dari smartphone premium vivo. Lewat kolaborasi ini, kami secara perdana menghadirkan Zeiss Co-engineered Imaging System yang akan memberikan performa kamera terbaik pada smartphone X60 series dari Vivo,” kata Senior Brand Director vivo Indonesia Edy Kusuma dalam keterangannya, Senin (29/3/2021).
Secara umum Zeiss menyematkan lensa yang meningkatkan ketajaman dan kejernihan gambar sehingga gambar yang dihasilkan memiliki kualitas yang tajam.
Lensa itu juga mampu mengurangi pantulan cahaya atau ghosting saat cahaya mengenai lensa sehingga hasil gambar dapat lebih terkontrol. Untuk perekaman foto, Zeiss juga menyematkan Zeiss Biotar untuk mendapatkan hasil bokeh atau yang progresif.
Sementara itu terkait teknologi yang disiapkan oleh Vivo dan ZEISS dalam flagship smartphone itu diantaranya Gimbal Stabilization 2.0 serta Extreme Night Vision 2.0.
Teknologi Gimball Stabilization 2.0 terdapat dalam kamera utama Vivo X60 Pro yang dipasangkan dengan teknologi OIS yang telah ditingkatkan. Dengan fitur ini, tingkat kestabilan dalam pengambilan gambar menjadi lebih baik khususnya ketika pengguna bergerak saat mengambil gambar.
Sementara itu, teknologi Extreme Night Vision 2.0 hadir untuk pengambilan gambar di ruang yang minim pencahayaan.
Selain teknologi kamera yang mumpuni, Vivo X60 Pro akan dilengkapi juga dengan kecanggihan teknologi menangkap sinyal 5G sehingga ketika nantinya jaringan 5G telah tersedia pengguna dapat memiliki konektivitas internet yang lebih cepat dan stabil.
Baca Juga: Meluncur Global Andalkan Kamera Canggih, Ini Spesifikasi dan Harga Vivo X60
Peluncuran lini X-Series terbaru Vivo itu diharapkan dapat menjawab kebutuhan konsumen untuk memiliki pengalaman smartphone fotografi. Vivo X60 Series akan meluncur secara resmi di Indonesia pada 8 April 2021. [Antara]
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
5 Rekomendasi Smartwatch Diskon hingga 40 Persen di Eraspace, Ada yang Jadi Rp1 Jutaan
-
LG StanbyME 2 Resmi Masuk Indonesia, TV Portabel dengan Layar Lepas-Pasang dan AI Lebih Cerdas
-
Komdigi Diminta Stop Registrasi Kartu SIM Berbasis Biometrik, Bisa Bikin Sengsara Seumur Hidup
-
Startup Lokal Unjuk Gigi di Ekosistem Grab, Dorong Bisnis Lebih Ramah Lingkungan
-
Infrastruktur Digital Terancam Tersendat, MASTEL Ingatkan Sinkronisasi Kebijakan PusatDaerah
-
5 Headset Sport Bluetooth Terbaik untuk Lari: Tahan Air dan Keringat, Bass Super Nendang
-
52 Kode Redeem FF Terbaru 15 Januari 2026, Ada Jujutsu Kaisen Battle Card dan Sukuna Voucher
-
5 HP vivo dengan Kamera Jernih 30 MP ke Atas, Cocok untuk Content Creator
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Januari 2026, Klaim Pemain OVR 108-115 dan 100 Rank Up
-
4 HP Helio G100 di Bawah Rp2 Juta, Memori Besar Juaranya Multitasking