Suara.com - Tim EVOS Legends menelan kekalahan di MPL Season 7 Week 6 usai ditumbangkan oleh Genflix Aerowolf. Walaupun menuai kekalahan, performa hero Ling milik Ferxic justru mendapat pujian dari captain RRQ Hoshi, Vyn.
Pada Sabtu (3/4/2021), win-streak enam kali berturut-turut yang dimiliki EVOS Legends terhenti di tangan Genflix Aerowolf dengan skor 2-0 tanpa balas.
Rekt dan kawan-kawan yang sempat begitu perkasa bersama Ferxic justru harus tumbang di tangan Watt dan kawan-kawan yang dikenal sebagai Giant Slayer dari tiap musim MPL.
Pada game pertama melawan Genflix Aerowolf, Ferxic memilih hero Ling sebagai andalannya. Tidak buruk, Ferxic mampu menunjukan permainan apik dan menahan tim serigala hingga late game bahkan menyentuh menit ke-25.
Sayangnya, gempuran serangan dari Genflix Aerowolf tidak mampu ditepis EVOS Legends. Poin di game pertama lalu menjadi milik Watt dan kawan-kawan usai menumbangkan Ferxic bersama hero Ling.
Walaupun harus menelan kekalahan, performa Ferxic dengan Ling rupanya tuai pujian dari sosok captain RRQ Hoshi yaitu Vyn. Dalam live streaming yang ia gelar, pemilik role Support dan Tank di tim Sang Raja ini mengomentari performa Ferxic.
Diakui oleh Vyn, dirinya suka melihat pergerakan hero Ling saat digunakan oleh player yang jago dan bukan sekedar bisa memainkan hero tersebut.
''Indah lihat pergerakan Ling pas dimainin sama pemain jago, bukan sekedar bisa. Ferxic itu jago (main Ling)'' ungkap Vyn.
Menurut Vyn, Ferxic adalah tipe player yang tidak hanya bisa memainkan hero Ling, tapi juga jago dalam mengontrol hero dengan burst damage yang mematikan ini.
Baca Juga: Jadwal MPL Season 7 Pekan Ke-6: Alter Ego vs Evos, Duel Penguasa Klasemen
Performa pemain berusia 16 tahun ini memang sangat mencuri perhatian usai tampil bersama EVOS Legends di MPL Season 7. Wajar saja jika Ferxic lalu menuai berbagai pujian dari penggemar hingga sesama pro player.
Berita Terkait
-
Genflix Aerowolf Hempaskan Tim-tim Juara MPL, Apa Rahasianya?
-
Beri Perlawanan Sengit, Aura Fire Ditumbangkan RRQ Hoshi di MPL Season 7
-
Tumbangkan Geek Fam, Bigetron Alpha Pertahankan Posisi di Papan Tengah
-
Hasil MPL Season 7 Pekan ke-6: Evos Tumbang, Tapi Masih di Puncak Klasemen
-
Win Streak Terhenti, EVOS Takluk di Tangan 'Giant Slayer' Aerowolf
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya