Suara.com - Firma riset industri smartphone atau HP pintar, Counterpoint, baru saja mengungkapkan total perkembangan pasar HP di Afrika selama 2020. Hasilnya, Samsung lengser dari posisi teratas, dan Xiaomi mencatatkan pertumbuhan signifikan.
Bukan Xiaomi, Huawei, atau Oppo, namun yang mengalahkan merek Samsung justru TECNO Mobile. Laporan dari NokiaMob, TECNO memang kurang terkenal di sebagian pasar, namun mereka mempunyai merek kuat di Afrika.
Pemain regional Transsion, sebuah produsen smartphone dari China yang mempunyai merek TECNO, Itel, dan Infinix diketahu menguasai pasar HP di Afrika.
Mereka berhasil mendapatkan pangsa pasar 37 persen, meski relatif kurang dikenal atau mempunyai pasar sedikit di luar benua tersebut.
Merek TECNO menggeser Samsung di puncak dengan pangsa pasar 18 persen di tahun 2020. Pasar Samsung sendiri sebanyak 15 persen, turun 3 persen dari 2019.
Tiga besar pasar HP pintar di Afrika dihuni oleh TECNO, Samsung, dan Itel. Dikutip dari situs Counterpoint, analis senior mereka juga mencatat bahwa terdapat pertumbuhan signifikan dari Xiaomi.
Meski hanya memperoleh pangsa pasar 4 persen, namun Xiaomi tumbuh dua kali lipat dibandingkan pangsa pasar tahun lalu yang sebesar 2 persen. Xiaomi tercatat mengalami kenaikan pasar yang sangat bagi di beberapa negara termasuk Mesir, Maroko, Nigeria, dan Kenya.
"Melihat keseluruhan tahun, pasar ponsel pintar Afrika mengungguli wilayah lain tetapi tidak kebal terhadap gangguan yang disebabkan oleh pandemi. Kuartal 2 tahun 2020 sangat sulit karena permintaan terpukul ketika sebagian besar negara memasuki lockdown. Pengiriman ponsel cerdas selama kuartal tersebut mengalami penurunan YoY sebesar 27 persen," kata Yang Wang seorang analis senior dari Counterpoint Research.
Hal menarik adalah hampir setengah dari ponsel yang dijual sepanjang 2020 di Afrika merupakan perangkat dengan banderol harga kurang dari 100 dolar AS atau Rp 1,45 juta.
Baca Juga: Xiaomi Rilis Mi 10T Pro Versi Baru di Indonesia, Harga Lebih Murah
Segmen 100-200 dolar AS (Rp 1,45 juta - Rp 2,9 juta) juga mengambil sekitar 38 persen pangsa pasar yang ada. Dilihat dari statistik tersebut, itu berarti pasar HP pintar di Afrika didominasi perangkat dengan banderol harga terjangkau.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone