Suara.com - Astronot Kanada pertama, Chris Hadfield, baru-baru ini mengungkapkan pendapatnya tentang sensasi orang-orang yang percaya tentang UFO atau UAP (fenomena udara tak teridentifikasi).
Sebagai seorang astronot dan orang Kanada pertama yang pergi ke luar angkasa serta menjabat sebagai komandan Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), Hadfield mengatakan, ia memang telah melihat banyak hal di langit yang tidak dapat dimengerti.
Namun, Hadfield tidak serta merta mengklaimnya sebagai UFO atau UAP. Ia mengatakan bahwa tindakan tersebut adalah kebodohan.
"Tapi saat melihat sesuatu di langit yang tidak Anda mengerti dan segera menyimpulkannya sebagai kehidupan cerdas dari tata surya lain, itu adalah puncak kebodohan dan kurangnya logika," kata Hadfield dalam acara telepon CBC Radio.
Dilansir dari CNET, Minggu (30/5/2021), komentar tersebut dilontarkan seminggu setelah majalah berita 60 Minutes menayangkan segmen tentang UAP.
Rilis rekaman militer dari Pentagon tentang fenomena semacam itu dalam beberapa tahun terakhir, telah menarik perhatian dan banyak orang menginginkan transparansi lebih.
Saat ini, laporan yang tidak diklasifikasikan dari badan intelijen Amerika Serikat akan dikirimkan ke Kongres bulan depan.
Meski begitu, Hadfield menambahkan bahwa ia memang berpikir kemungkinan adanya kehidupan di tempat lain di alam semesta.
Namun, yang jelas hingga saat ini, para ahli tidak menemukan bukti kehidupan di mana pun kecuali di Bumi dan pencarian masih terus berlangsung.
Baca Juga: Angkatan Laut Amerika Rekam Benda Asing Masuk Laut, Diduga UFO
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 27 November: Ada Diamond, Skin, Item Digimon Gratis
-
29 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 November: Ada 1.500 Gems, Rank Up, dan Glorious 106-113
-
5 HP di Bawah Rp2 Jutaan yang Cocok untuk Pelajar, Penyimpanannya Besar dan Anti Lemot!
-
Bocoran Fitur Realme P4x: HP 5G Murah dengan Baterai Jumbo
-
6 Shift Code Borderlands 4 Terbaru: Ada Golden Keys dan Skin Gratis
-
Dikonfirmasi, HP Lipat Huawei Mate X7 Rilis Global Bulan Depan
-
Spesifikasi POCO Pad M1: Tablet Murah Rp 3 Jutaan, Skor AnTuTu Tinggi
-
38 Kode Redeem Free Fire 27 November 2025 : Panen Skin Scar dan Diamond Tanpa Batas
-
5 Rekomendasi Game AAA Murah Diskon Black Friday di Steam, Mulai Rp 30 Ribuan!
-
23 Kode Redeem FC Mobile 27 November 2025 : Sikat Ronaldo 115 dan Diskon Black Friday