Suara.com - XL Axiata mengenalkan merek baru XL Axiata Business Solutions untuk layanan khusus segmen korporasi dan usaha kecil menengah/UKM, menggantikan XL Business Solution dalam upaya meningkatkan kualitas layanan agar mampu bersaing dalam kompetisi yang ketat.
"Transformasi merupakan salah satu langkah yang perlu kita lakukan untuk bisa ikut dalam kompetisi bisnis dan industri yang sangat dinamis. Apalagi tuntutan dunia usaha, termasuk UKM, atas layanan korporat di tengah kondisi pandemi berkepanjangan terus meningkat," kata Direktur & Chief Commercial-Home and Enterprise Officer XL Axiata, Abhijit J. Navalekar dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Selasa (31/8/2021).
Dia berharap, rebranding dan transformasi ini akan mampu memperkuat posisi XL Axiata Business Solutions sebagai salah satu merek pilihan untuk layanan bagi kalangan korporasi dan UKM.
Agar visi tersebut mampu terwujud, sejumlah penguatan layanan yang diterapkan antara lain adalah dengan peningkatan kinerja hasil yang dipercepat dengan memberikan solusi yang tepat dan berharga.
"Hal ini untuk menjawab kebutuhan pelanggan di semua sektor industri untuk mampu meningkatkan kinerja bisnis di tengah persaingan yang semakin ketat," katanya.
Saat ini, pelanggan XL Axiata Business Solutions telah mencapai lebih dari 3.000 perusahaan yang terdiri dari firma skala besar juga UKM. Perusahaan tersebut juga bergerak di lebih dari 330 sektor industri.
Membawa semangat baru pada rebranding, XL Axiata Business Solutions memberikan sejumlah penawaran menarik yang berkaitan dengan konektivitas internet korporat, layanan pendorong produktifitas perusahaan, dan juga Internet of Things beserta layanan konsultasi eksklusif yang dapat diakses pada www.xlaxiata.co.id/bisnis.
Chief Enterprise & SME Officer XL Axiata, Feby Sallyanto menambahkan bahwa, perubahan merek baru menjadi XL Axiata Business Solutions bukan semata hanya pergantian nama dan logo, tetapi esensi yang mau ditekankan sejalan dengan 4 pilar pendukung transformasi XL Axiata, yaitu fokus pada ekspansi cakupan bisnis utama, memperkuat kapabilitas sistem pendukung layanan, otomasi dan digitalisasi dan mendorong terjalinnya kesepakatan besar.”
XL Axiata Business Solutions terus meningkatkan keragaman produk portofolionya menyesuaikan dan kebutuhan klien dan juga meningkatkan mutu layanan berstandar global dengan meraih beberapa sertifikat Internasional diantaranya Sertifikat MEF 3.0 CE, Sertifikasi ISO 9001:2015, dan ISO/IEC 20000-1 : 2018. Layanan ini juga ditopang oleh infrastruktur jaringan XL Axiata dengan total lebih dari 156 ribu BTS, termasuk lebih dari 65 ribu BTS 4G.
Baca Juga: Mahasiswa KKN 37 BTV UNEJ Bangkitkan UMKM Jamu Herbal di Desa Sukoreno
Jaringan 4G LTE XL Axiata juga terus diperluas dan saat ini mencapai lebih dari 458 kota/kabupaten di berbagai wilayah di Indonesia. XL Axiata juga terus berinvestasi untuk jaringan fiber, transmisi, backhaul, modernisasi jaringan, dan berbagai upgrade jaringan lainnya untuk meningkatkan stabilitas, kapasitas jaringan, dan kualitas layanan data seiring dengan terus meningkatnya trafik layanan data. [Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Siap Jadi Pengusaha, Begini Cara Memoles UMKM Jadi Bisnis Profesional dan Berkelanjutan
-
Diskon Rame Rame ShopeeFood, Pertumbuhan Penjualan UMKM Capai Lebih dari 3,5x Lipat pada 2025
-
PNM Kembali Turun Langsung ke Aceh Tamiang, Salurkan Bantuan & Perkuat Proses Bangkit Pasca Bencana
-
Produk Nasabah PNM Ikut Membantu Masyarakat Terdampak Bencana di Sumatra
-
Kaleidoskop Satu Dekade Shopee: Menciptakan Dampak Bagi Ekosistem melalui Inovasi & Kolaborasi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 Game Mirip Mobile Legends Terbaik 2026 yang Wajib Kamu Coba
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 3 Januari 2026, Ada M1014 dan Grenade Pineapple Fizz
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026, Klaim Pemain 115 dan 2.026 Gems Gratis
-
iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
-
HP Android Terkencang di Dunia, Perusahaan Rilis Red Magic 11 Pro Plus Golden Saga
-
Kebangkitan MacBook 'Mungil': Apple Siapkan Laptop Murah dengan 'Jeroan' iPhone 16 Pro!
-
HP Murah dengan Snapdragon 6 Gen 3, Skor AnTuTu POCO M8 5G Tembus 800 Ribu