Suara.com - Samsung mengapresiasi para atlet Indonesia yang meraih medali di ajang Olimpiade Tokyo 2020 beberapa waktu lalu, dengan Samsung Galaxy Z Fold 3 5G.
Untuk pasangan bulu tangkis ganda putri yang meraih medali emas, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu, keduanya mendapatkan hadiah berupa Samsung Galaxy Z Fold 3 5G dan Galaxy Ecosystem Thom Browne Edition.
Tidak hanya itu, Samsung juga memberikan hadiah ke atlet peraih medali perak seperti Eko Yuli Irawan (angkat besi) hingga peraih medali perunggu macam Windy Cantika Aisah (angkat besi), Rahmat Erwin Abdullah (angkat besi), dan Anthony Sinisuka Ginting (badminton tunggal putra).
Keempat atlet ini diberikan paket hadiah yang berisi Galaxy Z Fold 3 5G, Galaxy Watch 4 Classic, Galaxy Buds2, dan travel adapter duo.
Tidak hanya atlet, Samsung turut memberi apresiasi berupa Galaxy Tab S7 FE 5G dan cover keyboard untuk para pelatih utama yang telah mengantar mereka menjadi pemenang.
Penyerahan apresiasi tersebut ditandai dengan pertemuan virtual bersama para atlet peraih medali dan pelatih masing-masing, serta Indonesia Olympians Association (IOA) pada Selasa (31/8/2021) kemarin.
Yoonsoo Kim selaku President Samsung Electronics Indonesia mengatakan, keenam atlet Indonesia peraih medali Olimpiade Tokyo 2020 telah membawa nama Indonesia menjadi kebanggaan di pentas dunia.
Ia menilai prestasi ini menjadi kado spesial bagi Indonesia yang belum lama ini merayakan peringatan HUT ke-76 RI.
"Kami memberikan inovasi Samsung kepada mereka dan pelatih utama untuk melengkapi perjuangan mereka agar tetap semangat dan membuka peluang baru untuk berprestasi di kejuaraan dunia lain di masa depan," kata Kim dalam rilis yang diterima, Rabu (1/9/2021).
Baca Juga: Samsung Galaxy Z Fold 3 Diuji Ketahanannya secara Sadis
"Semangat mereka meraih kemenangan harus menjadi inspirasi bagi kita semua untuk tetap tangguh menghadapi situasi pandemi saat ini," tambahnya.
Yayuk Basuki selaku Ketua Umum Indonesia Olympians Association merasa senang bahwa Samsung dapat memberikan apresiasi ke para atlet dan pelatih.
"Apresiasi tersebut diharapkan mampu mendorong kemajuan prestasi olahraga Indonesia, khususnya di kancah dunia seperti Olimpiade," ujar Yayuk.
Berita Terkait
-
Ini Beda S Pen Fold Edition dan S Pen Pro di Samsung Galaxy Z Fold 3
-
Tak Ada Charger di Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Flip 3
-
Kapan Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Flip 3 Bisa Akses Internet 5G di Indonesia?
-
Samsung Galaxy Z Fold 3 Pakai S Pen Khusus, Tak Bisa Gunakan Pena Stylus Biasa
-
Samsung Galaxy Z Fold 3 Punya 2 Slot Kartu SIM dan 1 eSIM, Bisa Dipakai Semua?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
Terkini
-
4 HP Helio G100 di Bawah Rp2 Juta, Memori Besar Juaranya Multitasking
-
Rp2 Juta dapat Tablet Apa? Ini 5 Pilihan Terbaik untuk Aktivitas Harian Kamu
-
5 Smartwatch Waterproof yang Aman Dipakai Saat Kehujanan dan Berenang
-
Krisis Memori Tak Mampu Menahan Laju Smartphone, AppleSamsung Jadi Raja 2025
-
CEO OnePlus Terancam Penjara, Terseret Kasus Perekrutan Ilegal di Taiwan
-
49 Kode Redeem FF 15 Januari 2026, Tips Dapatkan Bundle Megumi dan Nobara
-
27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol