Suara.com - Rizky Faidan, salah satu atlet eSports di divisi eFootball PES 2021 Jawa Barat berhasil membuat provinsinya melangkah ke Grand Final eSports PON XX Papua 2021. Sang wonderkid tersebut mencetak belasan gol sepanjang pertandingan di Upper Bracket.
Rizky Faidan dan rekan timnya, Ferry Purnama Gumilang berhasil memenangkan tiga pertandingan pada eFootball PES eSports PON XX Papua 2021, Rabu (22/09/2021). Divisi eFootball sendiri memiliki sistem pertandingan BO3 (Best of Three).
Setiap tim harus bertanding secara single (1 vs 1) dan kemudian diteruskan secara double. Apabila kedua perwakilan provinsi bermain imbang, maka mereka akan bertanding sekali lagi.
Rizky Faidan menarik perhatian karena mencetak banyak gol pada pertandingan 1 vs 1. Berdasarkan keterangan dari akun Instagram PBESI (@pbesi_official) dan platform GarudaKu (@garudaku.esi), Rizky Faidan berhasil menjadi top skor sementara dengan total 14 gol selama pertandingan 1 vs 1.
Belasan gol tersebut sepertinya sangat sulit dikejar oleh pesaing terdekatnya. Tim eSports Jawa Barat mengalahkan deretan tim dari provinsi lain seperti Kalimantan Timur, Banten, dan Kalimantan Selatan.
Bahkan sebelum pertandingan melawan Kalimantan Selatan, Rizky Faidan sudah mengantongi 9 gol. Statistik dari wonderkid ini semakin impresif saat dirinya berhasil menyarangkan 5 gol ke Kalsel sehingga skornya menjadi 5 vs 0.
Faidan saat itu menggunakan tim Juventus (Jabar) dan berhasil unggul melawan Barcelona (Kalsel) dengan skor 5 vs 0. Tambahan 5 gol membuat Rizky Faidan menjadi pemuncak top skor sementara.
Hasil kemenangan 2 vs 1 di Final Upper Bracket melawan Kalsel membuat Jabar mengamankan satu tiket ke Grand Final eSports PON XX Papua 2021.
Mereka bakal bertarung dengan pemenang dari Final Lower Bracket yang akan diselenggarakan pada 26 September mendatang. Pada saat diwawancarai, Rizky Faidan mengaku bahwa laga melawan Kalsel cukup menegangkan baginya.
Baca Juga: Optimis, Atlet Wushu Asal Balikpapan Ini Target Medali Emas di PON XX Papua
Banyak pertandingan dari Jabar yang menghasilkan kemenangan 2 vs 1 membuat mereka diuntungkan karena sesi pemanasan jadi lebih banyak.
"Sama-sama menegangkan tadi. Cuma ya karena Kalsel menangnya 2 vs 0, 2 vs 0 dan Jabar menangnya 2 vs 1, 2 vs 1, jadi mungkin mereka kurang pemanasan atau semacamnya. Jadi itu keuntungan buat aku sih," kata Rizky Faidan saat sesi wawancara melalui channel YouTube PB ESI, Rabu (23/09/2021).
Performa impresif Rizky Faidan membuat Jawa Barat memiliki peluang lebih besar untuk merebut medali emas di Grand Final eFootball PES PON XX Papua 2021.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari: Ada Bundle Gojo, Parang Kento, dan Morse Gratis
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming