Suara.com - Dirilis pada kuartal kedua 2021, Resident Evil Village langsung menjadi game survival horor yang cukup hits. Kabar gembira, Capcom telah mengumumkan bahwa mereka siap menyediakan DLC gratis pada Resident Evil Village.
Publisher masih belum memberikan informasi terkait rincian dari DLC tersebut. Meski begitu, DLC gratis ini diyakini bakal rilis bersama dengan versi yang berbayar.
Pada saat perusahaan membeberkan laporan keuangan, mereka juga mengumumkan bahwa Resident Evil Village telah laku lebih dari 5 juta kopi. Bos Capcom, Yoichi Egawa menyebutkan bahwa Village siap mendapatkan konten baru secara gratis dalam beberapa waktu ke depan.
"Selanjutnya, kami akan mendorong manajemen pelanggan untuk memahami tren permainan dan preferensi pengguna sembari membangun model bisnis untuk operasi online, dengan mempertimbangkan situasi DLC tambahan gratis untuk judul-judul seperti Monster Hunter Rise dan Resident Evil Village," kata Egawa dikutip dari ComicBook.
Karakter vampir yang seksi dan tinggi, Lady Dimitrescu diketahui mendapatkan antusiasme tinggi dari penggemar. Kita juga mengharapkan lebih banyak konten yang menampilkan karakter populer seperti Lady Dimitrescu dalam DLC gratis. Pada akhir Mei lalu, Capcom telah mengungkapkan bahwa Resident Evil Village telah terjual lebih dari 4 juta kopi.
VGC mencatat bahwa game tersebut terjual lebih cepat jika dibandingkan tiga entri sebelumnya; Resident Evil 7: Biohazard (3,5 juta kopi dalam sembilan minggu), Resident Evil 2 (2019) (empat juta dalam sebulan), dan Resident Evil 3 (2020) (2,7 juta selama tiga bulan).
Selang lima bulan kemudian, tambahan penjualan 1 juta kopi menandakan bahwa Resident Evil Village masih menjadi salah satu game populer saat ini.
"Memanfaatkan RE Engine milik perusahaan, yang memungkinkan rilis simultan pada konsol generasi baru dan saat ini, game memikat pemain dengan pengalaman bermain spektakuler yang menampilkan visual fotorealistik menakjubkan dan audio 3D mutakhir. Ini menyebabkan pengiriman game di seluruh dunia telah melampaui 5 juta kopi dengan laju yang lebih cepat dibandingkan entri sebelumnya dalam seri ini," tulis Capcom dalam keterangan resminya.
Sebagai informasi, Resident Evil Village meluncur pertama kali pada 07 Mei 2021 di beberapa platform termasuk PC Windows, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series X/S.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
-
POCO M8 5G Lolos Sertifikasi di Indonesia, HP Murah Anyar dengan Baterai Jumbo
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 November: Raih Glorious 107-115 dan Ribuan Gems
-
5 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2025, Performa Selevel Konsol
-
Honor Watch X5 Rilis sebagai Pesaing Redmi Watch: Harga Terjangkau dengan GPS
-
Rover NASA Temukan Batu Misterius di Mars, Diduga Berasal dari Luar Planet
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
POCO X8 Pro Siap Masuk ke Indonesia: Usung Chipset Kencang, Skor AnTuTu Tinggi
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Vivo X200T Muncul di Database IMEI, Pakai Kamera Zeiss