Suara.com - Qualcomm resmi mengumumkan acara Tech Summit yang digelar pada 30 November hingga 2 Desember 2021.
Ini adalah acara tahunan Qualcomm yang digelar akhir tahun dan biasanya memperkenalkan prosesor baru.
Dalam brosur pengumuman, desain itu menampilkan sebuah perahu yang membentuk tanda infinity atau tak terhingga di atas air.
Kemudian ada slogan 'More to come, soon!' dalam pengumumannya.
Memang tak banyak informasi apapun yang diungkap Qualcomm dalam pengumuman tersebut.
Namun, dapat diasumsikan bahwa ini adalah acara peluncuran prosesor flagship barunya, Snapdragon 898.
Sebagaimana diwartakan GSM Arena, Senin (8/11/2021), rumor terkait Snapdragon 898 memang sudah banyak beredar sebelumnya.
Chipset itu diyakini membawa core utama CPU ARM Cortex-X2 dengan clock 3,0GHz.
Core utama itu ditemani tiga core menengah Cortex-A710 dengan clock 2.5GHz dan empat core hemat daya Cortex-A510 yang bekerja pada 1.79GHz.
Baca Juga: Qualcomm Luncurkan Prosesor Snapdragon 778G Plus, 695, 680, dan 480 Plus
Di sisi GPU, Qualcomm akan memakai Adreno 730 yang diklaim meningkat 20 persen dari generasi sebelumnya, Adreno 660.
Sementara di konektivitas ada modem X65 5G dengan kecepatan downlink maksimum 10Gbps.
Belum diketahui ponsel mana yang debut dengan Snapdragon 898. Kemungkinan besar, chipset itu muncul di ponsel Xiaomi 12 yang diharapkan meluncur akhir tahun ini.
Berita Terkait
-
Best 5 Oto: Pabrik Baterai EV Pertama Asia Tenggara, Fitur All-New Renault Megane E-TECH
-
Optimalkan Fitur Digital, All-New Renault Megane E-TECH Gunakan Qualcomm Snapdragon
-
Kalahkan Qualcomm, MediaTek Kuasai Pasar Chipset Smartphone
-
Bukan Exynos 2200, Samsung Galaxy Tab S8 Akan Gunakan Snapdragon 898
-
Siap Bersaing, Intel Gandeng Qualcomm dan Amazon
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
China Sukses Kembangkan Matahari Buatan, Selangkah Lebih Dekat ke Energi Masa Depan
-
Chipset Redmi Turbo 5 Series Terungkap: Diprediksi Pakai Dimensity 8500 dan 9500e
-
Naoki Yoshida Isyaratkan Adanya Port Final Fantasy 14 untuk Nintendo Switch 2
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu Desember 2025: Red Magic dan iQOO Bersaing Ketat
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah Alternatif Apple Watch, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
Geser iPhone 17 Pro, Vivo X300 Pro Masuk 3 Besar HP Flagship Kamera Terbaik DxOmark
-
5 Smartwatch Samsung, Garmin hingga Xiaomi Diskon Sampai 40% di Erafone!
-
Oppo Reno 15 Pro Max Debut Global, Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Bocoran Perdana Motorola Signature Muncul, Stylus Jadi Kejutan di Kelas Flagship
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan yang Layak Dibeli di 2026