Suara.com - Realme GT 2 Series dipastikan bakal meluncur tahun 2022 nanti. Salah satu model, Realme GT 2 Pro, bahkan sudah memperoleh sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
Berdasarkan pantauan Suara.com di situs Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin), ponsel baru Realme muncul dengan nomor model RMX3301. Jika ditelusuri, nomor model itu mengarah ke Realme GT 2 Pro.
Realme GT 2 Pro mendapatkan nilai TKDN sebesar 34,38 persen yang diajukan pada 6 Desember 2021 dengan nomor sertifikat 11126/SJ-IND.8/TKDN/12/2021.
Selain itu, Realme GT 2 Pro juga mendukung jaringan internet 5G Dual Mode standalone (SA) dan non-standalone (NSA). Laman TKDN menulis kalau Realme GT 2 Pro mendukung pita (band) n77, n78, n38, n40, n41, n1, n3, n5, n7, n8, n20, n28, dan n66 di mode SA maupun NSA.
Artinya, Realme GT 2 Pro sudah bisa menggunakan internet 5G yang dihadirkan para operator di Indonesia. Perlu diketahui, Telkomsel beroperasi di band n40 atau 2.300MHz dan Indosat Ooredoo di pita n3 atau 1.800MHz.
Sayang perusahaan tidak membeberkan spesifikasi ataupun tanggal peluncuran Realme GT 2 Pro di Indonesia. Salah satu bocoran yang diumumkan adalah Realme GT 2 Pro akan hadir sebagai smartphone di dunia dengan desain polimer berbasis bio.
"Didesain bersama dengan Naoto Fukusawa, terinspirasi oleh konsep kertas, realme GT 2 Pro, salah satu varian realme GT 2 Series akan hadir sebagai smartphone pertama di dunia dengan desain polimer berbasis bio," kata Realme Indonesia dalam rilis yang diterima, Selasa (27/12/2021).
Sementara itu, laporan Gizmochina mengungkap kalau spesifikasi Realme GT 2 Pro akan mengusung layar AMOLED 6,7 inci, resolusi QHD+, refresh rate 120Hz, kamera depan 32 MP, kamera utama 50 MP dengan OIS, prosesor Snapdragon 8 Gen 1, RAM LPDDR5 12GB, ROM 1TB, dan fast charging 65W.
Baca Juga: Realme GT 2 Meluncur 4 Januari 2022
Berita Terkait
-
Emiten TRON Perkuat Bisnis Kendaraan Listrik, Jajaki Pengadaan 2.000 Unit EV
-
Kemenperin Mau Stop Impor, Dana Belanja Pemerintah Hanya untuk TKDN Tinggi
-
3 HP Flagship Xiaomi Lolos Sertifikasi di Indonesia: Xiaomi 17 Pakai Chip Terkencang
-
Emiten TRON Fokus Garap Bisnis Infrastruktur Kendaraan Listrik
-
POCO X8 Pro Siap Masuk ke Indonesia: Usung Chipset Kencang, Skor AnTuTu Tinggi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja
-
5 HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik 2026, Memori Lega untuk Multitasking
-
26 Kode Redeem FC Mobile Minggu 11 Januari 2026: Prediksi OVR 117 dan Bocoran Event Cerita Bangsa
-
52 Kode Redeem FF Terbaru Minggu 11 Januari 2026: Bocoran Event Ramadan dan Klaim Trogon Ruby
-
Terpopuler: Cara Cek HP Disadap, Smartwatch Pengukur Detak Jantung Orang Tua
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo