Suara.com - Firma riset pasar smartphone, Canalys, menobatkan Apple sebagai raja ponsel di dunia pada kuartal empat (Q4) 2021.
Di periode itu, Apple memiliki pangsa pasar 22 persen untuk pengiriman smartphone terbanyak di dunia.
"Apple kembali ke puncak setelah tiga kuartal sebelumnya (dikuasai Samsung), hal ini berkat kinerja luar biasa dari iPhone 13," kata Analis Canalys, Sanyam Chaurasia, dikutip dari blog Canalys, Rabu (19/1/2022).
Menurutnya, Apple unggul karena memiliki kinerja penjualan iPhone yang baik di China.
Terlebih iPhone dijual dengan harga agresif sehingga menjaga proposisi nilai tetap kuat.
Chaurasia menilai kalau rantai pasokan Apple mulai pulih. Namun mereka tetap terpaksa memangkas produksi di Q4 2021 karena adanya kekurangan komponen utama yang membuatnya tidak cukup memenuhi permintaan pasar.
"Di pasar yang diprioritaskan, Apple tetap mengirim ponsel tepat waktu. Namun di pasar lain, konsumen harus menunggu untuk mendapatkan iPhone model baru," tambahnya.
Sebenarnya tak hanya Apple yang terdampak krisis chip. Beberapa produsen smartphone lain juga ikut imbas fenomena tersebut, khususnya ke ponsel kelas low-end.
VP Mobility Canalys Nicole Peng mengatakan, produsen komponen sudah menambah produksi tambahan.
Baca Juga: Rekomen! 5 Ponsel Samsung Layar Lebar Terbaik, Bikin Puas Menonton Versi Januari 2022
Namun, perusahaan masih memerlukan waktu bertahun-tahun untuk meningkatkan kapasitas chip secara signifikan.
Ia menjelaskan, brand smartphone sudah berinovasi sebaik mungkin, menyesuaikan spesifikasi perangkat sesuai komponen yang tersedia, bekerja sama dengan produsen chip untuk mengamankan pasokan, hingga memfokuskan lini produk pada model terlaris.
Namun krisis komponen ini diyakini masih belum berkurang hingga semester kedua 2022.
Di bawah Apple ada Samsung dengan dengan pangsa pasar 20 persen. Sementara posisi ketiga ada Xiaomi dengan pangsa pasar 12 persen.
Lalu di posisi lima besar lainnya ditempati oleh perusahaan BBK Electronics, Oppo dan Vivo, dengan pangsa pasar masing-masing 9 dan 8 persen.
Berikut merek smartphone dengan pengiriman terbanyak selama Q4 2021 versi Canalys:
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
41 Kode Redeem FF Terupdate 27 Oktober 2025, Ada Skin Evo Gun Populer Bisa Didapatkan Gratis
-
Daftar Lengkap 17 Kode Redeem FC Mobile 27 Oktober 2025, Dapatkan 500 Token FootyVerse
-
Film Horor Ternyata Bisa Jadi Terapi untuk Mengatasi Kecemasan
-
Komdigi Akui Kualitas Internet Indonesia Kalah Jauh dari Malaysia
-
5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
-
The Simpsons Bakal Hadir di Fortnite, Ini Bocoran Event-nya
-
Update HyperOS 3 Global Dimulai, Xiaomi 15T Series Dapat Giliran Pertama
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
5 Cara Mengembalikan Foto Lama yang Terhapus di HP Android
-
HP Flagship 'Murah' yang Laris, iQOO 15 Punya Kekurangan di Sektor Optik