Suara.com - Konsol Nintendo Switch mempunyai kinerja penjualan mengesankan selama kuartal pertama 2022. Data dari VGChartz mengungkapkan bahwa penjualan Nintendo Switch berhasil mengungguli PS5 dan Xbox Series X/S.
Switch juga memiliki angka penjualan mingguan lebih baik dibanding dua konsol terbaru. Nintendo Switch mencetak angka penjualan seumur hidup yang mencapai 106,21 juta unit.
Angka itu mengalahkan penjualan PS5 (18,66 juta) dan Xbox Series X/S (13,66 juta). PlayStation 5 terjual sekitar 211.765 unit (data hingga pekan yang berakhir 27 Maret 2022) sehingga penjualan seumur hidup konsol menjadi 18,66 juta unit.
Xbox Series X/S terjual 220.631 unit di mana penjualan seumur hidupnya menjadi 13,66 juta unit. Penjualan PS5 dibanding dengan minggu yang sama untuk PS4 pada tahun 2015 turun lebih dari 106.000 unit, sedangkan Xbox Series X/S dibandingkan dengan minggu yang sama untuk Xbox One naik hampir 136.000 unit.
Berikut penjualan global deretan konsol pada pekan yang berakhir 27 Maret 2022 (diikuti dengan penjualan seumur hidup konsol) berdasarkan data dari VGCharts:
- Nintendo Switch: 353.540 (106.212.076)
- Xbox Series X/S: 220.631 (13.658.441)
- PlayStation 5: 211.765 (18.660.162)
- PlayStation 4: 15.213 (116.736.056)
- Xbox One: 1.263 (50.520.634)
Angka 100 juta unit merupakan peningkatan yang cukup signifikan dibanding laporan perusahaan kuartal kedua 2021 (April hingga Juni).
Dalam laporan keuangan, perusahaan turut mengumumkan bahwa penjualan konsol Nintendo Switch telah menembus angka 89,04 juta unit.
Ini berarti terdapat penambahan lebih dari 15 juta unit pada tiga kuartal terakhir. Selama periode April hingga Juni 2021, perusahaan berhasil melaporkan penjualan Nintendo Switch sebesar 4,45 juta unit.
Perusahaan diketahui sudah meluncurkan model terbaru dari Nintendo Switch (versi OLED) pada awal kuartal ketiga 2021. Model OLED mempunyai layar berukuran 7 inci.
Baca Juga: Switch Jadi Konsol Paling Laris dari Nintendo
Ini lebih besar jika dibandingkan versi standar yang memiliki layar LCD 6,2 inci. Versi OLED diprediksi turut mendongkrak penjualan dari Nintendo Switch sehingga konsol mampu menembus 100 juta unit.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu untuk Olahraga, Fiturnya Lengkap!
-
5 Pilihan HP RAM Besar yang Tidak Cepat Panas, Cocok untuk Gaming
-
Update Harga HP Infinix RAM 8 GB per Januari 2026, Spek Komplet Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
5 Rekomendasi HP RAM 4 GB Murah, Ideal untuk Belajar dan Hiburan Sehari-hari
-
49 Kode Redeem FF 4 Januari 2026, Ada Bocoran Bundle Angel Ungu dan Incubator
-
24 Kode Redeem FC Mobile 4 Januari 2026, Klaim Hadiah Tahun Baru dan Ribuan Gems Gratis
-
4 Rekomendasi Mesin Cuci 1 Tabung Hemat Listrik Harga Rp 1 Jutaan
-
Cara Kirim Chat WhatsApp ke Nomor Sendiri, Praktis untuk Simpan Catatan Penting
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking