Suara.com - Perwakilan Google Indonesia mengaku sudah menerima laporan peretasan yang terjadi di akun YouTube milik Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Mereka juga tengah mengupayakan pemulihan kanal YouTube Ganjar Pranowo.
"Terima kasih sudah melaporkan masalah ini Pak! Kami melihat tim Anda sudah terhubung dengan tim bantuan kami untuk proses pemulihan akun ini. Tim bantuan kami akan memberikan semua informasi tentang langkah selanjutnya lewat email ya!" kata pihak Google Indonesia melalui akun Twitter @TeamYouTube, Selasa (26/4/2022).
Sebelumnya, Ganjar Pranowo mengumumkan kalau akun YouTube miliknya diretas dan tidak bisa diakses.
Nama kanal YouTube 'Ganjar Pranowo' itu diakui juga sempat diubah nama menjadi akun lain.
"Akun saya diretas dan tidak bisa diakses sejak semalam. Bahkan nama akun sempat berubah (di-rename) menjadi akun lain," kata Ganjar, dikutip dari akun Instagram ganjar_pranowo.
Ia mengaku kalau akun YouTube itu sudah tidak bisa diakses. Ganjar juga mengungkap kalau dirinya tidak mengetahui siapa yang melakukan serangan peretasan ini.
"Entah kerjaan orang iseng atau ada maksud-maksud tertentu," kata Ganjar.
"Mohon doa agar channel Ganjar Pranowo segera bisa dipulihkan," sambung Ganjar.
Baca Juga: Bareskrim Telusuri Identitas Peretas Akun Youtube BNPB
Di sisi lain, Ganjar mengaku kalau akun itu masih diupayakan untuk dipulihkan dengan bantuan pihak YouTube.
Ia meminta masyarakat berhati-hati jika ada yang mengatasnamakan YouTube Ganjar Pranowo.
Berita Terkait
-
Temani Ngabuburit, Ini 3 Game Seru Pilihan Google Indonesia
-
Google Indonesia Ingin Pemilih Muda Lebih Kepo soal Pemilu
-
Hiburan dan Olahraga Dominasi Pencarian di Google Indonesia Selama 2018
-
Samsung Z2 Paling Populer di Google Indonesia Selama 2016
-
Ahok, Tokoh Nasional Paling Populer di Google Indonesia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
5 Rekomendasi Tablet Mirip iPad yang Lebih Murah dan Spesifikasi Gahar
-
Meta Segarkan Facebook Marketplace untuk Gaet Pengguna Muda
-
Redmi K90 Ultra Dalam Pengembangan, Bawa Layar 165 Hz dan Baterai Jumbo
-
23 Kode Redeem FF Aktif 20 November 2025, Klaim Emote Flower of Love Sekarang!
-
Spesifikasi Xiaomi G34WQi 2026: Monitor Gaming Layar Lengkung 180 Hz Beresolusi Tinggi
-
19 Kode Redeem FC Mobile 20 November 2025: FootyVerse Hengkang, Hadiah Glorious Eras Datang
-
Spesifikasi Realme C85 5G: HP Murah Tangguh dengan Baterai 7.000 mAh
-
Komdigi Ancam Blokir Cloudflare, Dituduh Lindungi Situs Judol
-
5 Tablet yang Awet Dipakai Kerja Seharian, Harga Cuma Rp1 Jutaan
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 20 November, BMKG: Waspada Hujan & Angin di Berbagai Wilayah Indonesia