Suara.com - PT Telkom Indonesia Tbk siap mendukung dan mempercepat digitalisasi di Kawasan Timur Indonesia (KTI) lewat solusi pemanfaatan Satu Data Indonesia dan Padi UMKM atau Pasar Digital UMKM.
Executive Vice President Telkom Regional 7 Agus Yudha Basuki menyampaikan potensi pemanfaatan solusi digital Telkom oleh pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota di KTI di antaranya Satu Data dan PaDI UMKM yang secara aktif terus mendukung digitalisasi di berbagai sektor.
"Berbagai solusi dan layanan dihadirkan bagi pemerintah daerah demi memudahkan aktivitas dan pemenuhan kebutuhan masyarakat," ujar Agus di Makassar, Selasa (26/4/2022).
Saat ini, kata dia, Telkom terus mengakselerasi transformasi digital. Kehadiran beragam solusi dan layanan digital milik Telkom merupakan wujud komitmen perusahaan untuk mendukung Pemerintah dalam mempercepat digitalisasi ekosistem dan masyarakat di KTI.
Untuk mendukung dalam pengelolaan data yang terintegrasi, Telkom menyediakan digitalisasi Satu Data melalui BigBox, platform full stack big data untuk korporasi dan pemerintah.
Sejauh ini, Kabupaten Bulukumba menjadi satu-satunya daerah di Sulsel yang menggunakan layanan Satu Data milik Telkom, kabupaten lain seperti Pangkep dan Gowa tengah merencanakan teken nota kesepahaman kerjasama layanan Satu Data.
"Kita harap pemerintah, khususnya Pemprov Sulsel juga bisa ikut memaksimalkan layanan ini sebagai salah satu upaya dalam mendorong digitalisasi yang kemudian berbasis data dalam mendukung pengambilan kebijakan pemerintahan," kata Agus.
Platform BigBox dilengkapi dengan kemampuan untuk menjadi repository yang mendukung pengolahan data yang terstandarisasi dalam memberikan dukungan khususnya program Satu Data Indonesia.
Hal ini menurut Agus Yudha, memungkinkan pemerintah untuk menyatukan data yang tersebar dalam Satu Manajemen Data, serta pengambilan dan pengelolaan data eksternal untuk memperkaya data internal.
Baca Juga: Telkom Konsisten Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Program Reboisasi dan Konservasi
“Digitalisasi Satu Data merupakan upaya Telkom untuk menjawab tantangan dan kebutuhan yang ada. Peranan BigBox dalam mengelola dan mengartikan data merupakan kunci penting yang dapat dioptimalkan sebagai competitive advantages bagi instansi maupun korporasi,” urai Agus Yudha.
Selanjutnya untuk digitalisasi UMKM, Agus Yudha menyebut Telkom memiliki PaDi UMKM yaitu ekosistem berbasis platform digital, berfungsi untuk mempertemukan pelaku UMKM dengan BUMN guna meningkatkan peluang untuk memperoleh transaksi dan pembiayaan dari BUMN.
Bagi UMKM, kemudahan yang diperoleh antara lain akses pasar yang lebih luas hingga BUMN, e-commerce skala lokal dan global, pembiayaan/permodalan, dan insight bagi UMKM untuk peningkatan kualitas produk.
“Dengan solusi Satu Data dan PaDi UMKM, dapat semakin mempercepat geliat ekonomi masyarakat dan daerah. Kami yakin dengan digitalisasi ini diharapkan dapat menjadikan daerah-daerah khususnya di KTI lebih baik lagi dengan ekonomi digital nasional,” kata Agus Yudha. [Antara]
Berita Terkait
-
Telkomsel Rombak Jajaran Direksi, Lionel Chng Resmi Jabat Direktur Marketing
-
Telkom Gandeng Palo Alto Networks, Siapkan Talenta Muda Hadapi Ancaman Siber Masa Depan
-
TelkomGroup Percepat Pemulihan Jaringan Pascabanjir Aceh, Teknisi Tembus Lumpur Demi Jaga Jaringan
-
Usai Resmikan InfraNexia, Telkom (TLKM) Siapkan Entitas B2B ICT Baru
-
Mekanisme Buyback TLKM, Pemegang Saham Wajib Tahu
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya