Suara.com - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Herliani Tanoesoedibjo mendukung promosi pariwisata di Tanah Air yang berbasis teknologi karena sejalan dengan visi pemerintah untuk memulihkan kondisi pariwisata Indonesia.
Menurut Angela program sejenis akan mendukung pulihnya sektor pariwisata dan dapat memberikan sumbangan yang positif dalam hal mempromosikan pariwisata Indonesia di masa kini , juga mendukung pertumbuhan ekonomi nasional membaik.
"Program ini tentu saja sejalan dengan gerakan Kemenparekraf yang mengajak masyarakat Indonesia untuk berwisata di Indonesia aja," kata Angela dalam acara konferensi pers hybrid di kawasan Jakarta Pusat, Senin (30/5/2022).
Adapun promosi digital yang dimaksud oleh Angela adalah program yang dibesut oleh perusahaan teknologi asal Indonesia yaitu Traveloka dan sudah menjadi program rutin untuk menghadirkan tawaran pariwisata dengan kualitas dan harga terbaik.
Memasuki 2022, kondisi pariwisata di Indonesia terbilang bertumbuh positif meski masih berjalan beriringan dengan penanganan pandemi COVID-19.
Selain cakupan vaksinasi COVID-19 memberikan rasa aman kepada para pelaku pariwisata, pembukaan akses bagi pelaku pariwisata luar negeri ke Indonesia yang sebelumnya ditutup pun kini dibuka dan dilonggarkan sehingga gelaran pariwisata di Tanah Air bergerak ke arah positif.
Tercatat dalam data Badan Pusat Statistik (BPS) kunjungan wisatawan asing ke Indonesia pada Maret 2022 saja meningkat 206, 25 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Bahkan kunjungan ke Bali yang akibat pandemi mengalami pukulan telak, tercatat pada Maret 2022 mendapatkan kenaikan kunjungan hingga 1000 persen sejak relaksasi dan pelonggaran aturan diberlakukan.
Dengan adanya promosi yang lebih baik terutama memanfaatkan teknologi tentu diharapkan pariwisata Indonesia tidak hanya menggeliat namun bisa kembali bergelora.
Baca Juga: Traveloka Epic Sale 2022 Digelar, Tawarkan Diskon Tiket Pesawat hingga Rp 2 Juta
"Saya harap (promosi berbasis teknologi) bisa memberi kontribusi positif menghidupkan tidak hanya pariwisata di Indonesia, tapi juga usaha dari pelaku UMKM ekonomi kreatif di destinasi- destinasi pariwisata Indonesia," tutup Angela. [Antara]
Berita Terkait
-
Jangan Panik, Simak 7 Tips Berburu Tiket Pesawat Untuk Liburan Akhir Tahun!
-
Sempat Marah-Marah, Perseteruan Lucinta Luna dan Traveloka Berujung Manis
-
Tren Liburan 2025: Bukan Lagi Soal Foto, Wisatawan Lebih Butuh Pengalaman Unik dan Autentik
-
5 Destinasi Wisata Luar Negeri yang Ramah Budget, Penang Salah Satunya!
-
9 Rekomendasi Aplikasi Terbaik untuk Pesan Pesawat dan Hotel, Banyak Promo
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
-
5 HP Memori Besar Paling Murah November 2025 di Bawah Rp 2 Jutaan, Performa Ngebut Anti Ngelag!
-
5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
-
5 Tablet 11 Inci Paling Murah untuk Produktivitas, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
5 Tablet Anak dengan Fitur Parental Control, Aman untuk Main Sekaligus Belajar