Suara.com - Netflix berencana menghadirkan paket berlangganan dengan iklan mulai tahun depan.
Paket ini memang lebih murah, tapi memiliki fitur terbatas ketimbang paket biasa.
Mengutip Gizchina, Selasa (23/8/2022), paket berlangganan dengan iklan di Netflix ini hanya mendukung resolusi 480p.
Resolusi ini dinilai tak cocok bagi mereka yang menonton film atau series di smartphone modern maupun smart TV.
Selain itu, paket baru Netflix itu juga tak mengizinkan pengguna untuk mengunduh (download) serial TV ataupun film.
Dengan demikian, mereka tak bisa menonton konten tersebut secara online.
Hal ini berbeda dari paket reguler yang disediakan Netflix saat ini.
Pengguna diperbolehkan mengunduh series atau film dan menyimpannya di memori ponsel.
Jadi ketika mereka sedang tak memiliki internet, pengguna masih bisa menonton konten tersebut langsung dari aplikasi Netflix karena sudah diunduh.
Baca Juga: Sinopsis Serial Netflix Ms. Marvel Episode 2: Aksi Perdana Kamala Khan di Depan Publik
Semua informasi ini sudah ditemukan di aplikasi Netflix versi iOS.
Namun, perusahaan masih belum mengkonfirmasi apapun terkait paket berlangganan dengan iklan itu.
Juni lalu, Co-CEO Netflix Ted Sarandos mengonfirmasi kalau pihaknya bakal merilis paket berlangganan murah dengan iklan.
Rencananya, paket ini bakal segera hadir pada 2023 mendatang.
Berita Terkait
-
Review Film Purple Hearts: Pernikahan Palsu Marinir dan Musisi
-
Ulasan Serial Stranger Things 4 Vol.1: Mengungkap Masa Lalu Kelam Eleven
-
5 Fakta Menarik Yang Se Jeong, Teman Seatap Suzy di Serial Netflix Baru!
-
Daftar Aplikasi Video Berbayar yang Diminati Masyarakat Indonesia: Netflix Teratas
-
Makin Tertarik Langganan Video Berbayar, Orang Indonesia Rela Keluarkan Rp 250.000 per Bulan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
The Division 3 Dalam Pengembangan, Ubisoft Janjikan Game Shooter Luar Biasa
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 13 Januari 2026, Ada Scar Megalodon Alpha dan Bundle Heartrocker
-
5 HP yang akan Rilis di 2026: dari Ekonomis hingga Flagship, Intip Bocorannya
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 Januari 2026, Klaim Hadiah Pemain Premier League Gratis
-
5 Pilihan HP RAM 4 GB Harga Rp900 Ribuan, Stabil untuk Multitasking Ringan
-
7 HP Baterai Jumbo 7000 mAh Dibawah Rp2 Juta, RAM Gede Anti Lelet Cocok untuk Ojol
-
7 Tablet Pakai Sim Card Dibawah Rp3 Jutaan untuk Pelajar, Harga Murah Spek Dewa
-
RedMagic 11 Air Debut Pekan Depan: HP Gaming Tipis RAM 24 GB dengan Baterai Jumbo
-
5 HP Memori 128 GB Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Multitasking Pelajar
-
WASPADA! 12 Aplikasi Ini Diduga Bisa Intip Chat WhatsApp Anda, Segera Cek dan Hapus dari HP