Suara.com - Google Maps menjadi aplikasi yang banyak digunakan oleh orang di seluruh dunia saat ini, sebagai penunjuk jalan.
Selain agar kamu tidak kesasar ketika hendak pergi ke suatu tempat, Google Maps juga menjadi andalan ojek online untuk mengantarkan penumpang.
Namun jika kamu perhatikan, di beberapa wilayah desa dan pelosok, jangkauan Google Maps ini belum menyeluruh. Masih ada beberapa jalan yang tidak terjangkau oleh Google Maps ini.
Biasanya, jalan-jalan tersebut merupakan jalan alternatif yang gangnya kecil atau lokasinya sangat tersembunyi.
Buat yang mau memudahkan orang lain, kamu bisa lho menambahkan jalan alternatif dan tersembunyi tersebut menjadi jalan baru di Google Maps.
Caranya juga mudah, kamu tinggal mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Di komputer, buka Google Maps.
- Klik Menu.
- Di bagian bawah, klik Edit peta.
- Klik Jalan tidak ada.
- Klik peta di tempat jalan yang hilang seharusnya berada.
- Tambahkan nama jalan dan informasi lainnya.
- Klik Kirim.
- Setelah mengirim, pihak Google akan melakukan review hasil kiriman kamu.
Jika disetujui maka jalan yang kamu usulkan tadi akan tampak di Google Maps sebagai jalan alternatif.
Kamu juga dapat menambahkan nama untuk jalan baru tersebut, mengubah arah jalan, dan menyelaraskan jalan yang salah digambar dengan benar di Google Maps.
Jika jalan baru ini diusulkan karena jalan utama ditutup, maka Google Maps juga akan memungkinkan kamu memasukkan detail tentang tanggal dan alasan penutupan jalan.
Baca Juga: Kapok, Google Didenda Rp 6 Triliun Akibat Kumpulkan Data Privasi Pengguna
Selain menambahkan jalan baru, inilah beberapa trik Google Maps yang mungkin belum kamu tahu.
1. Melacak jalan di bandara
Kamu juga bisa melacak jalan di bandara yang notabennya wilayah tertutup lho. Caranya adalah dengan Klik Lokasi di Maps lalu menggulir ke Direktori.
2. Mancari rute di tiga lokasi
Selain mencari rute dari dua lokasi, Google Maps juga memungkinkan kamu mencari rute dengan tiga lokasi berbeda. Jadi kamu bisa mencari jalan terbaik dari A ke B dan ke C dalam satu waktu.
Untuk menambahkan beberapa tujuan di aplikasi seluler Google Maps, masukkan titik awal dan tujuan akhir kamu, lalu klik tiga titik di pojok kanan atas. Menu pop-over dengan opsi "Add stop" akan ditampilkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 8 Januari 2026, Klaim Pemain 115 dan 10.000 Gems
-
5 Smartwatch Terbaik Setara Apple Watch Rp1 Jutaan Masih Layak Beli di 2026
-
5 Smartwatch Terbaik untuk Naik Gunung di Bawah Rp1 Juta, GPS dan Kuat Suhu Ekstrem
-
Xiaomi Unggah Teaser, Peluncuran POCO X8 Pro ke Indonesia Makin Dekat
-
Poster Ungkap Kisaran Harga POCO M8 5G: HP Murah dengan Layar 3D Curved
-
51 Kode Redeem FF 7 Januari 2026: Bocoran Karakter Ninja dan Renovasi Map Peak
-
34 Kode Redeem FC Mobile 7 Januari 2026: Klaim Schmeichel Gratis dan Kompensasi Bug
-
4 Tablet Murah Xiaomi Performa Stabil untuk Kerja dan Hiburan, Mulai Rp1 Jutaan
-
Mudahnya Menambahkan Bingkai di Word: Ciptakan Dokumen yang Menarik!
-
Bagaimana Data CPI dan Level JISDOR Menentukan Pengaturan Perdagangan IDR Mingguan