Suara.com - Asus ExpertBook B3000 resmi diperkenalkan ke Indonesia. Ini adalah laptop detachable yang ditenagai chip Qualcomm Snapdragon 7C Gen 2 di tanah air.
ASUS Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin mengatakan ASUS ExpertBook B3000 adalah laptop yang ditujukan untuk mobilitas tinggi.
“ExpertBook B3000 tidak hanya memiliki desain detachable yang fleksibel, tetapi juga desain yang ringkas dan ringan, serta memiliki daya tahan baterai yang panjang,” ucap Jimmy dalam keterangannya, Rabu (23/11/2022).
Asus ExpertBook B3000 mengusung layar sentuh dengan ukuran 10.5 inci, resolusi WUXGA 1920 x 1200 piksel, rasio 16:10, refresh rate 60Hz, touchscreen, LED Backlit, kecerahan 320nits, sRGB 121 persen.
Sebagai laptop detachable, Asus ExpertBook B3000 dapat digunakan secara fleksibel sebagai tablet maupun laptop. Keyboard ExpertBoard magnetis ini bisa dicopot pasang dan sudah tersedia di paket penjualan.
Selain kamera depan 5MP, laptop detachable ini juga memiliki kamera belakang beresolusi 13MP. Jadi laptop memiliki fungsi yang sama seperti tablet.
Laptop ini diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 7c Gen 2 yang dipasangkan dengan kartu grafis terintegrasi Qualcomm Adreno GPU 618.
Lalu di penyimpanan ada RAM LPDDR4 8GB dengan storage internal eMMC 128GB. Sistem operasinya menjalankan Windows 11 Home in S Mode.
Baterainya berkapasitas 38WHrs dengan charger cepat yang diklaim mampu menyala hingga 45 menit saat diisi daya selama lima detik.
Baca Juga: Asus Akan Luncurkan Laptop ExpertBook B3 Detachable di Pasar Indonesia, Ini Keunggulannya
Fitur lainnya yakni dukungan stylus pen, port USB 3.2 Gen 1 Type-C support display + power delivery, dan jack audio 3.5mm.
Harga Asus ExpertBook B3000 dijual Rp 6.999.000. Asus turut menyediakan garansi perbaikan selama satu tahun.
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terupdate 6 Oktober: Raih Pemain 112-113 dan Hujan Gems
-
DJI Mini 5 Pro, Kamera Osmo Nano, dan Mic 3 Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 6 Oktober: Klaim Katana Dual Flame dan Grizzly Bundle
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Stabilizer Mulai Rp 1 Jutaan
-
Helldivers 2 Makan Banyak Ruang di PC Dibanding Konsol, Ini Penyebabnya
-
Luas Es Laut Antartika Catat Titik Terendah Ketiga dalam 47 Tahun
-
Heboh Jatuh di Cirebon! Ini Jadwal Hujan Meteor 2025 di Indonesia Tak Boleh Dilewatkan
-
7 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan dengan Baterai Paling Awet Tahun 2025
-
Mending Beli iPhone 17 Air Atau iPhone 16e? Pilih Tipis Apa yang Murah?
-
4 Smartwatch Terbaik untuk Cek Tekanan Darah, Desain Stylish Mulai Rp2 Jutaan