Suara.com - Perjalanan awal Joel dan Ellie mencari suaka untuk selamat dari wabah sudah bisa kita tonton di tiga episode awal The Last of Us. Episode 4 akan segera rilis, jika sesuai jadwal akan dirilis pada hari minggu di HBO Max.
Kamu bisa mendapatkan link nonton "The Last of Us" episode 4 sub Indo gratis di akhir artikel ini. Saat ini, tiga episode pertama "The Last of Us" sekarang tersedia di layanan streaming. Episode 3 keluar Minggu lalu, dan episode 4 akan mendarat Minggu ini, pada 5 Februari 2023.
Drama series "The Last of Us" mengadaptasi seri video game PlayStation legendaris dari pengembang Naughty Dog, dengan sembilan episode pada musim 1 berfokus pada entri awal dalam kisah "The Last of Us" sesuai dengan game versi 1 yang sudah dirilis.
Series ditayangkan perdana pada 15 Januari 2023 dan series telah menarik 10 juta penonton dalam dua hari pertamanya. Setiap episode akan dirilis di situs resmi HBO Max setiap minggunya hingga tanggal 12 Maret 2023.
Apa itu The Last of Us?
Bagi pembaca yang belum tahu, series The Last of Us adalah drama thriller fantasi berlatar di dunia di mana infeksi jamur yang sangat berbahaya dapat mengubah sebagian besar populasi dunia menjadi kanibal yang kejam. Alur cerita berpusat pada seorang penyelundup pemarah bernama Joel dan teman remajanya yang ceria bernama Ellie. Mereka melakukan perjalanan melintasi AS yang hancur untuk mencari suaka atau keselamatan.
Serial ini dibintangi oleh Pedro Pascal dari The Mandalorian sebagai Joel, dengan sesama alumnus Game of Thrones Bella Ramsey sebagai Ellie. Aktor Parks and Recreation Nick Offerman, Anna Torv dari Fringe dan Melanie Lynskey dari Yellowjackets juga muncul dalam alur cerita.
Apakah harus main game dulu untuk memahami alur cerita?
Tidak. Series ini menceritakan kembali peristiwa game yang season pertama, yang keluar pada tahun 2013, dengan beberapa alur cerita dan elemen latar belakang cerita diperluas.
Penulis Craig Mazin (pencipta HBO's Chernobyl) dan Neil Druckmann (direktur kreatif seri game) menambahkan adegan kilas balik untuk memberi pendatang baru pemahaman terhadap landasan yang kuat dalam asal-usul cerita.
Game aslinya tersedia di PS3, PS4, dan PS5 (versi PC akan keluar 3 Maret 2023), sedangkan season kedua saat ini baru tersedia hanya di PS4.
Jika kamu mau nonton, silahkan cek link nonton The Last of Us episode 4 sub Indo gratis di sini:
https://www.hbo.com/the-last-of-us
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
-
Link Nonton Babylon Sub indo Gratis Kualitas HD, Simak Dulu Artikelnya!
-
Link Nonton Boys Planet Sub Indo, Lengkap Jadwal Tayang dan Nama Pesertanya
-
Nonton Film Streaming High and Low the Worst x Cross Sub Indo Gratis Selain Rebahin, LK21, Indoxx1
-
Link Nonton Film The Last of Us Episode 3 Sub Indo, Bukan di LK21 dan Rebahin
-
Link Nonton Anime Record of Ragnarok Season 2 Sub Indo, Bukan di Anoboy
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
32 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari: Ada Player 112-115, Token, dan 15 Juta Koin
-
Penjelasan Swiss Stage di M7 Mobile Legends, ONIC dan Alter Ego Main Fase Ini
-
Acer Perkenalkan Predator XB273U F6 dengan Kecepatan 1000 Hz di CES 2026
-
Apa Itu iPhone 17 Pro HDC? Jangan Tertipu, Kenali 8 Perbedaannya dengan yang Ori
-
4 HP Vivo Snapdragon dengan Performa Ngebut, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
-
HP Mati Total Tak Bisa Nyala? 5 Cara Jitu Menghidupkan Tanpa Tombol Power dan Volume
-
2 HP 'Monster' Terbaik Dibawah Rp2 Juta Pilihan David GadgetIn, Buat Gaming Enteng Banget!
-
5 Tablet Snapdragon 8 Gen 2 untuk Gaming dan Multitasking Ekstrem, Anti Lag Seharian!
-
Game Lawas tapi Laris, Penjualan Forza Horizon 5 Tembus 5 Juta Kopi di PS5
-
Huawei FreeClip 2 Resmi Meluncur, Tawarkan Desain 'Airy C-Bridge' yang Nyaris Tak Terasa